Jeda Pertandingan Pekan ke-21 Liga 1 2021-2022: Bek Persib Bayu Fiqri Tak Bisa Nikmati Liburan Karena Hal ini

- 19 Januari 2022, 18:17 WIB
Bek Persib Bandung, Bayu Mohamad Fiqri tak bisa merasakan libur jeda pertandingan seperti teman-temannya karena harus jalani hal ini
Bek Persib Bandung, Bayu Mohamad Fiqri tak bisa merasakan libur jeda pertandingan seperti teman-temannya karena harus jalani hal ini /Instagram/@persib

POTENSI BISNIS - Liga 1 2021-2022 akan istirahat sekitar 100 hari dan kembali bergulir akhir bulan Januari ini.

Jeda pertandingan pekan ke-21 ke minggu 22 tersebut cukup bagi pemain untuk sejenak melepas penant dari padatnya rutinitas sepakbola.

Namun, itu tak berlaku bagi para pemain yang dipanggil dalam pemusatan latihan bersama Tim Nasional putra Indonesia.

Pemusatan latihan tersebut akan berlangsung sejak jeda pertandingan, dan kembali ke tim masing-masing ketika liga sudah siap bergulir lagi.

Baca Juga: Persib Menang 1-0 atas Borneo FC di Liga 1 2022: Robert Alberts Beri Hadiah Ini bagi Anak Asuhnya

Seperti yang dirasakan oleh Bayu Mohamad Fiqri misalnya. Bek Persib Bandung tersebut tetap harus menjalani latihan rutin bersama timnas di saat timnya libur.

Persib membebaskan pemain dari latihan bersama selama tiga hari usai meraih kemenangan 1-0 dari Borneo FC, Selasa 18 Januari 2022 kemarin malam.

Namun, Bayu sudah harus berlatih bersama timnas, hari ini, 19 Januari 2022. Bek skuad Pangeran Biru ini selama 10 hari ke depan akan bersama timnas untuk menjalani pemusatan latihan di Bali.

Baca Juga: Potret Prewedding 'Ibu Kandung' Amanda Manopo di Ikatan Cinta Bikin Pangling

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x