Acara Pembukaan Piala Menpora 2021 Akan Digelar Secara Sederhana dan Ketat

- 20 Maret 2021, 14:45 WIB
Pembukaan Turnamen Piala Menpora akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, Jateng. Rencananya acara berlangsung sederhana dan ketat
Pembukaan Turnamen Piala Menpora akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, Jateng. Rencananya acara berlangsung sederhana dan ketat /ANTARA/Bambang Dwi Marwoto

POTENSI BISNIS – Pembukaan turnamen Piala Menpora 2021 akan di gelar secara sederhana dan ketat.

Acara dijadwalkan berlangsung, Minggu 21 Maret 2021 besok, nantinya tidak akan dihadiri oleh penonton.

Alasannya ialah karena saat ini Indonesia masih dalam masa pandemic Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming Bundlesliga Sabtu 20 Maret 2021, Bayern Munchen vs VfB Stuttgart

Kegiatan di Stadion Manahan, Solo ini akan dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali.

Selain itu juga ada Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Panitia Pelaksana Pertandingan Grup A Piala Menpora 2021 Paulus Haryoto, di Solo, Sabtu 20 Maret 2021.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming Bundlesliga Sabtu 20 Maret 2021, Bayern Munchen vs VfB Stuttgart

Bukan hanya acara pembukaan turnamen, namun hari itu juga akan menjadi pertandingan pertama untuk Grup A.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x