Dipecat Persija Jakarta, Angelo Alessio Menjadi Pelatih ke-13 yang Rasakan Kerasnya Kompetisi Liga 1 2021-2022

19 Januari 2022, 18:08 WIB
Persija Jakarta mengakhiri kerjasama dengan Angelo Alessio, ia menjadi pelatih ke-13 yang menjadi korban kerasnya kompetisi Liga 1 2021-2022 /Instagram/@persija

POTENSI BISNIS – Persija Jakarta resmi mengakhiri keja sama dengan pelatih asal Italia, Angelo Alessio, Rabu 19 Januari 2022 siang tadi.

Angelo Alessio menjadi pelatih ke-13 yang menjadi korban kerasnya kompetisi BRI Liga 1 2021-2022.

Penampilan Persija yang tidak memuaskan di bawah komando Angelo menjadi alasan kuat manajemen tim Ibu Kota tersebut mendepaknya.

Pada dua pertandingan terakhirnya, performa Persija Jakarta tidak cukup baik untuk bersaing di papan tengah klasemen sementara.

Baca Juga: Liga 1 2021: Usai Persija Dikalahkan Bali United 0-1, Angelo Alessio Akui Sempat Marah Gegara Hal Ini

Sebab, menghadapi dua tim yang sedang berada di papan bawah pun, Maman Abdurahman dan kawan-kawan hanya bisa meraih satu poin.

Mereka kalah dari Persipura Jayapura dengan skor 2-1 sementara dengan Persela Lamongan, tim Macan Kemayoran hanya meraih imbang 1-1.

Situasi sulit yang sedang dihadapi tim kebanggaan The Jakmania itu membuat manajemen memutuskan untuk menepak Angelo Alessio dari kursi kepelatihan.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Besok 20 Januari 2022: Capricorn, Cancer, Leo dan Taurus Buang Ketakutan Bawa Keberanian

Melalui akun Instagram resminya, Persija Jakarta mengumumkan akhir kebersamaan bersama Angelo Alessio.

“Manajemen Persija Jakarta dan Angelo Alessio sepakat untuk mengakhiri kerja sama menjelang pekan ke-21,” tulis keterangan dalam unggahan gamabar sang pelatih.

Dijelaskan pula alasan keputusan tersebut, sebab performa tim yang tak kunjung meningkat meski sudah kedatangan pemain baru berkualitas, satu di antaranya Makan Konate.

Baca Juga: Ucapan Irvan Luluh Lantahkan Hati Papa Surya, Al Terkejut Gegara Ini: SINOPSIS Ikatan Cinta 19 Januari 2022

“Keputusan ini diambil murni karena alasan profesional. Persija memerlukan perubahan, dan ini adalah salah satu bagian yang harus dilewati untuk mengubah Persija ke arah yang lebih baik,” kata Presiden Klub Persija, Mohammad Prapanca masih dalam unggahan tersebut.

Terlepas dari hasil yang memang tidak memuaskan, Persija juga menyampaikan terima kasih kepada Angelo Alessio karena dinilai berani memberikan kesempatan kepada para pemain muda Persija untuk mencicipi atmosfer Liga 1.

“Hal tersebut akan menjadi pondasi Persija dalam membangun tim di masa depan. Kami juga mendoakan Angelo untuk sukses dalam kariernya kedepan.” ucap Prapanca.

Alessio memimpin Persija Jakarta sebanyak 20 laga di Liga 1 2021/2022. Mantan asisten Antonio Conte di Chelsea itu meraih hasil kurang memuaskan.

Ia berhasil meraih tujuh kalai menang, delapan kali imbang dan lima laga berakhir kekalahan dengan 29 poin.

Persija langsung menunjuk Sudirman untuk meneruskan tongkat estafet pelatih kepala dalam lanjutan BRI Liga 1 2021-2022.

Sebelum Alessio, ada 12 pelatih lainnya yang senasib dengannya di Liga 1 2021-2022, seperti Igor Kriushenko yang dipecat dari Persikabo 1973.

Atau Milomir Seslija bersama PSM Makassar dan Dejan Antonic yang juga tak selesai memimpin PSS Sleman.

Kasus yang sedikit unik terjadi pada Ian Andrew Gillan. Dia sempat melatih PSIS pada enam laga BRI Liga 1. Hasil yang didapat tidak cukup bagus. Pria 57 tahun kini dipindah tugas sebagai Direktur Teknis.

Bukan hanya pelatih asing, situasi tersebut juga dirasakan beberapa juru taktik lokal, seperti yang dirasakan Joko Susilo, Hendri Susilo, bahkan Rahmad Darmawan dan juga Djadjang Nurdjaman.

Berikut daftar pelatih yang mundur atau dipecat tim hingga pekan ke-20 Liga 1 2021-2022

Mario Gomez (Borneo FC)

Joko Susilo (Persik Kediri)

Hendri Susilo (Persiraja Banda Aceh)

Rahmad Darmawan (Madura United)

Jacksen F Tiago (Persipura Jayapura)

Igor Kriushenko (Persikabo)

Milomir Seslija (PSM Makassar)

Iwan Setiawan (Persela Lamongan)

Djadjang Nurdjaman (Barito Putera)

Ian Andrew Gillan (PSIS Semarang)

Imran Nahumarury (PSIS Semarang)

Dejan Antonic (PSS Sleman)

Angelo Alessio (Persija Jakarta). ***

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler