Prediksi Inter vs Real Madrid di Liga Champions, Nonton Live Streaming SCTV dan TV Online

25 November 2020, 22:35 WIB
Prediksi pertandingan Inter Milan vs Real Madrid di Liga Champion ada dalam artikel ini. Laga Inter vs Real Madrid ini bisa disaksikan di SCTV melalui live streaming TV online Vidio.com. /instagram.com/@inter/

POTENSIBISNIS - Prediksi pertandingan Inter Milan vs Real Madrid di Liga Champion ada dalam artikel ini.

Laga Inter vs Real Madrid ini bisa disaksikan di SCTV melalui live streaming TV online Vidio.com.

Pertandingan Inter kontra Real Madrid ini bisa disaksikan pukul 03.00 WIB pada Kamis, 26 November 2020.

Baca Juga: Penampakan Sosok Hitam, Turun dari Lereng Gunung Merapi

Jelang laga nanti, Inter Milan lebih percaya diri dari pada Real Madrid. Sejauh ini, Inter belum pernah kalah dalam laga-laga kandang melawan Madrid.

Selain itu, pasukan Antonio Conte juga memiliki momentum lantaran lebih positif dan kondusif di liga domestik.

Misalnya saja, Inter punya modal berharga setelah menang 4-2 di Serie A Italia saat menjamu Torino akhir pekan lalu.

Gol-gol pemain Inter ke gawang Torio di antaranya dicetak Alexis Sanchez dan Lautaro Martinez, serta brace Romelu Lukaku melalui tendangan.

Baca Juga: Live Streaming Trans 7 Malam Ini Mata Najwa 25 November: 'Aksi Pasukan di Ibu Kota' Pukul 20.00 WIB

Jelang laga nanti pun, Inter mengsung pembalasan demi membuka kans untuk lolos ke babak 16 besar.

Di sisi lain, pasukan Zinedine Zidane hanya bisa meraih hasil imbang 1-1 melawan tuan rumah Villarreal di La Liga.

Meski begitu, Real Madrid jelas tidak mudah untuk dikalahkan di laga nanti.

Namun, fakta lain justru muncul di mana Real Madrid harus kehilangan bek sentral dan kapten Sergio Ramos yang cedera.

Lalu ada beberapa pemain lain yang statusnya masih menunggu konfirmasi terkait tes Covid-19.

Meski begitu, Los Blancos masih punya cukup amunisi untuk bisa memenangkan pertarungan lawan raksasa Italia, Inter Milan.

Secara keseluruhan Inter dan Real Madrid mencatat 16 pertemuan, di mana kedua tim sama-sama mencatat 7 kemenangan, sementara dua laga lainnya tercatat imbang.

Dalam 16 pertarungan itu, Real Madrid mencatat 23 gol sementara Inter mencetak 21 gol, sangat tipis.

Untuk catatan lima pertemuan terakhir, Inter mampu mengemas dua kemenangan, sementara Real Madrid mencatatkan 3 kemenangan.

Di lima pertarungan terakhirnya, Inter mencatat 7 gol, sementara Real Madrir unggul dengan 8 gol.

Pada lima pertarungan terakhir, Inter mencatat satu kemenangan, sekali kalah, dan tiga lainnya berakhir imbang.

Inter mampu mencetak 9 gol dan kebobolan 8 kali di lima laga terakhinya baik di Liga Champions maupun Serie A Italia.

Sementara itu, Real Madrid mampu mencatatkan dua kemenangan, sekali kalah, dan dua lainnya hasil imbang, dengan catatan 11 gol dan kebobolan 11 kali.

Prediksi Starting XI Inter vs Real Madrid

Inter (3-5-2): Handanovic; Bastoni, de Vrij, D'Ambrosio; Young, Vidal, Gagliardini, Barella, Hakimi; Lukaku, Lautaro Martinez.

Pelatih: Antonio Conte.

Info skuad: Vecino (cedera), Sensi (cedera), Pinamonti (cedera), Kolarov (tanda tanya), Brozovic (tanda tanya).

Madrid (4-2-3-1): Courtois; Mendy, Nacho, Varane, Carvajal; Kroos, Modric; Hazard, Odegaard, Vazquez; Benzema.

Pelatih: Zinedine Zidane.

Info skuad: Ramos (cedera), Valverde (cedera), Odriozola (cedera), Casemiro (tanda tanya), Miliato (tanda tanya), Jovic (tanda tanya), Benzema (meragukan).

(KLIK DI SINI) LINK Live Streaming SCTV Inter vs Real Madrid di Liga Champions 2020-2021

(KLIK DI SINI) LINK Live Streaming Vidio.com Inter vs Real Madrid di Liga Champions 2020-2021

(KLIK DI SINI) LINK Live Streaming Vidio.com SCTV Inter vs Real Madrid di Liga Champions 2020-2021

Disclaimer: Link live streaming hanya sekadar informasi bagi pembaca. PotensiBisnis.com tidak bertanggungjawab atas copyrights dan kualitas siaran. Penayangan jadwal sewaktu-waktu bisa berubah. Setiap penyedia layanan streaming, memiliki aturan khusus yang harus ditaati.***

Editor: Awang Dody Kardeli

Tags

Terkini

Terpopuler