Potensi Bisnis: Kompetisi Usaha Mikro Berorientasi Lingkungan Diikuti Lima Sekolah di Bandung

- 2 Agustus 2020, 09:10 WIB
Ilustrasi: entrepreneur pelajar/
Ilustrasi: entrepreneur pelajar/ /pixabay/statusbest.com

POTENSI BISNIS - Kompetisi usaha mikro berorientasi lingkungan pada kegiatan Regional Student Company Competition 2020. Diikuti sebanyak lima SMA dan SMK di Bandung Raya, kompetisi tersebut dilaksanakan secara daring (online) Citi Indonesia, dan Prestasi Junior Indonesia (PJI).

Kelima sekolah tersebut, yakni SMAN 10 Bandung, SMAN 11 Bandung, SMAN 1 Cisarua, SMK Pariwisata Telkom Bandung, dan MA Multiteknik Asih Putera.

Adapun dalam kompetisi kewirausahaan tersebut, para pelajar memaparkan kinerja dari eco-business yang dikembangkan kepada enam juri dari kalangan profesional bisnis.

Sebagaimana berita galamedia.pikiran-rakyat.com sebelumnya berjudul "Lima SMA dan SMK di Bandung Raya Ikuti Kompetisi Usaha Mikro Berorientasi Lingkungan", Country Head of Corporate Affairs, Citi Indonesia Puni A. Anjungsari mengatakan, bisnis yang diinisiasi generasi muda Indonesia, semakin menunjukan tren positif akhir-akhir ini.

Kemudian perlu diikuti dengan kesadaran untuk mengelola bisnis secara bertanggung jawab, sehingga mampu meningkatkan minat berwirausaha ini.

"Melalui program Youth Ecopreneurship Initiative yang menargetkan pelajar SMA/SMK, Citi Indonesia bersama PJI berupaya untuk memberikan pembelajaran praktis berwirausaha, sekaligus menanamkan pentingnya membangun bisnis yang tidak hanya memprioritaskan profit. Tetapi juga berorientasi untuk menjaga lingkungan," kata Puni kepada wartawan via zoom, pada Sabtu 1 Agustus 2020.

Kolaborasi ini, kata dia, juga dilakukan untuk mendukung upaya Pemerintah Indonesia dalam mendorong lahirnya wirausaha muda baru.

Berdasarkan survei yang dilakukan Cambridge Assessment International Education pada tahun 2019, menunjukkan pelajar Indonesia berusia 13-19 tahun memiliki minat dan perhatian yang besar pada isu global terkait lingkungan.

Dimana sebanyak 21 persen pelajar meyakini polusi (termasuk sampah plastik) adalah masalah terbesar yang dihadapi dunia saat ini.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x