Pesawat Sriwijaya Air SJY 182 Hilang Kontak, Diduga Jatuh di Pulau Lancang, Kepulauan Seribu

- 9 Januari 2021, 19:01 WIB
Pesawat Sriwijaya Air SJY 182 rute Pontianak-Jakarta hilang kontak hanya 4 menit setelah bertolak dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Pesawat Sriwijaya Air SJY 182 rute Pontianak-Jakarta hilang kontak hanya 4 menit setelah bertolak dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. /Flightradar24

POTENSIBISNIS - Pesawat komersil Sriwijaya Air nomor SJY 182 rute Jakarta-Pontianak dikabarkan hilang kontak pada, Sabtu, 9 Januari 2021 sekita pukul 14.39 WIB.

Berdasarkan informasi yang dirangkum PotensiBisnis.com, posisi terakhir pesawat udara jenis Boeing 737-500 yang berangkat dari Bandara Soetta, diduga jatuh di sekitar Pulau Lancang, Kepulauan Seribu.

Dimana posisi pesawat berada di ketinggian 11.000-13.000 kaki. "Kami masih kehilangan kontak sampai sekarang. Kami masih berusaha mencapai dan masih berkoordinasi t erus dengan pihak Basarnas untuk memastikan,” ujar Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Novie Riyanto.

Baca Juga: MENGERIKAN! Sriwijaya Air SJY 182, Sempat Berbelok, Satu Menit Kemudian Hal Menakutkan Terjadi

Baca Juga: Pesawat Sriwijaya Air Rute Jakarta-Pontianak yang Hilang Kontak Sudah Berusia 26 Tahun

Baca Juga: TERUNGKAP! Saat Sriwijaya Air SJ182 Hilang Kontak di Kepulauan Seribu, Beredar Pesan Ini

Berdasarkan pantauan di Flight Radar 24 pesawat dijadwalkan tiba di Pontianak sekitar pukul 17.50 WIB.

Atas insiden tersebut, pihak polisi bekerja sama dengan pihak terkait membangun posko darurat di Dermaga JICT II, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Lokasi pokso kemanusiaan di JICT II," kata Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP, Ahrie Sonta, pada Sabtu, 9 Januari 2021.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x