Jabar Digital Service Buka Lowongan Untuk S1, Cek Syaratnya

- 2 April 2021, 12:24 WIB
Ilustrasi lowongan kerja.
Ilustrasi lowongan kerja. /Seputar Lampung/


POTENSIBISNIS
 - Jabar Digital Service membuka lowongan kerja pada April 2021.

Dikutip potensibisnis.com dari akun instagram @jabardigitalservice, lowongan kerja itu untuk posisi Content Strategist dan Content Writer.

Jabar Digital Service merupakan salah satu cita-cita Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam pemerintahannya untuk mewujudkan Jawa Barat sebagai Provinsi Digital.
Baca Juga: Lowongan Kerja Lulusan S1 di PT Interbat Pharmaceutical Industry Telah Dibuka, Cek Syaratnya di Sini!
 Perhatian ini berasal dari tingginya kesenjangan antara rural dan urban di bidang teknologi. Kurangnya infrastruktur yang menunjang di daerah rural membuat warga desa kesulitan menikmati manfaat yang ditawarkan oleh teknologi digital.  

Inilah yang kemudian melahirkan gagasan pembentukan Jabar Digital Service (JDS) atau Unit Pelaksana Teknis Pengelola Layanan Digital, Data, dan Informasi Geospasial — sebuah unit di bawah Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat.

 Hal itu diharapkan dapat mempersempit kesenjangan digital, membantu efisiensi dan akurasi pengambilan kebijakan berbasis data dan teknologi, serta merevolusi pemanfaatan teknologi dalam kehidupan masyarakat dan pemerintahan Jawa Barat.

Baca Juga: Live Streaming Love Story The Series Jumat, 2 April 2021 : Wilantara Rela Pergi Demi Kebahagiaan Ken

Adapun persyaratannya sebagai berikut

Content Officer - Writer
Persyaratan:
A. Minimal lulusan Sarjana (S1) jurusan sastra, jurnalistik, komunikasi, HI atau jurusan lain yang berhubungan;
B. Memiliki pengalaman profesional sebagai content writer, jurnalis atau pengalaman lain yang berhubungan minimal selama 1 tahun;
C. Memiliki kemampuan dan pengetahuan dalam penggunaan software desain seperti Adobe, Corel Draw, dll;
D. Memiliki pengetahuan dalam penggunaan dan penerapan kaidah bahasa dan typografi dalam Bahasa Indonesia maupun Inggris;

Baca Juga: Jadwal Piala Menpora 2021 Group D Persib Vs Persiraja, Hendri Susilo Sebut Laga Hidup dan Mati
E Memiliki kemampuan dalam melakukan pembuatan narasi deck atau paparan;
F. Memiliki kemampuan interpersonal dan komunikasi yang sangat baik dalam melakukan koordinasi baik dengan internal tim maupun pemangku kepentingan lain;
G. Memiliki atensi yang tinggi terhadap detil dan tampilan suatu konten;
H. Kreatif dan proaktif, memiliki kemampuan bekerja dalam tim;
I. Kemampuan yang kuat untuk bekerja secara efisien dan efektif, multitasking, dan untuk menangani perubahan/revisi dalam waktu cepat;
J. Terbiasa bekerja dalam tekanan dan mengerjakan proyek dalam tenggat waktu yang telah ditentukan.

Baca Juga: Libur Paskah, Pemerintah Anjurkan Masyarakat dan ASN di Rumah aja

Deskripsi Pekerjaan:
A. Menyusun materi publikasi dalam bentuk tulisan, baik berupa press release,  deck / paparan, maupun guideline book dari aplikasi yang dihasilkan;
B. Secara kreatif menulis konten mingguan di berbagai kanal sosial media dengan tujuan mensosialisasikan program yang dijalankan tim dan mengedukasi masyarakat terkait pemanfaatan program layanan; dan
C. Secara kreatif menyusun kampanye publik tim baik di website maupun aplikasi dengan tujuan untuk meningkatkan visibilitas program dan mengeksekusi bentuk-bentuk pelibatan komunitas lainnya.
Baca Juga: Simak! Jadwal pertandingan Piala Menpora Persib vs Persiraja
Content Strategist

Persyaratan:
A. Minimal lulusan Sarjana (S1) jurusan desain komunikasi visual, seni rupa, komunikasi, hubungan internasional, sastra atau jurusan lain yang berhubungan;
B. Memiliki pengalaman profesional sebagai content creator / content strategist / pekerjaan lain yang berhubungan minimal selama 1-2 tahun;
C. Diutamakan memiliki pengalaman dalam berorganisasi / memimpin dalam tim;
D. Memiliki kemampuan dan pengetahuan dalam penggunaan software desain, seperti Adobe, Corel Draw, dll;
E. Memiliki basic pengetahuan dalam penggunaan warna, typografi, layout, dan visual design;
F. Memiliki kemampuan melakukan konseptualisasi, penerjemahan, dan perencanaan detail berbagai jenis konten, baik grafis, video maupun tulisan;
G. Memiliki kemampuan menyusun strategi komunikasi dan konsep kampanye online dan offline;
H. Memiliki kemampuan dalam melakukan visualisasi / layouting deck atau paparan;
I. Memiliki kemampuan interpersonal dan komunikasi yang sangat baik dalam melakukan koordinasi, baik dengan internal tim maupun pemangku kepentingan lain;
J. Memiliki kemampuan berkomunikasi dan bernegosiasi, baik dalam Bahasa Indonesia, maupun Inggris;
K. Memiliki ketelitian tinggi terhadap detail;
L. Memiliki kemampuan manajemen waktu yang efektif dan mampu untuk memprioritaskan pekerjaan yang diberikan;
m. Terbiasa bekerja dalam tekanan dan mengerjakan proyek dalam tenggat waktu yang telah ditentukan.

Deskripsi Pekerjaan:
A. Melakukan identifikasi dan analisa terhadap tren, bentuk visual, waktu dan media yang akan digunakan sebagai sarana publikasi;
B. Melakukan penyusunan materi dan kebutuhan konten yang akan diproduksi secara mingguan;
C. Mengatur manajemen waktu dan koordinasi mulai dari persiapan, proses pengerjaaan hingga menjadi sebuah konten siap rilis secara mingguan

Apabila tertarik menjadi bagian tim kreatif JDS, bisa daftar langsung  di https://digitalservice.jabarprov.go.id/karir/

Editor: Babah Pram

Sumber: Instagram @jabardigitalservice


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x