10 Tips Alami Menghilangkan Bau Mulut saat Sedang Berpuasa

- 6 April 2021, 14:42 WIB
Ilustrasi bau mulut.
Ilustrasi bau mulut. /pixabay.com/RobinHiggins

POTENSI BISNIS – Saat melaksanakan ibadah puasa, bau mulut sering kali menyerang diakibatkan oleh berbagai faktor.

Hal tersebut memang sangat wajar, pasalnya tidak makan dan minum selama berjam-jam bisa menyebabkan kondisi yang disebut halitosis. Akan tetapi disatu waktu bau mulut yang akbiat berpuasa mungkin dapat mengganggu aktifitas yang sedang dilakukan.

Meski bau mulut saat berpuasa terbilang wajar, namun bukan berarti hal tersebut bisa dibiarkan begitu saja. Jangan sampai bau mulut mengganggu waktu puasa dan membuat anda jadi tidak percaya.

Baca Juga: Manfaat Air Lemon untuk Kesehatan: Satu di Antaranya Hilangkan Bau Mulut?

Oleh sebab itu, anda membutuhkan cara yang ampuh untuk mencegah dan menghilangkan bau mulut saat berpuasa. Dikutip PotensiBisnis.com dari Galamedia.Pikiran-Rakyat.com, berikut ini 10 tips alami mencegah dan menghilangkan bau mulut saat berpuasa:

  1. Jaga Kebersihan Mulut dan Gigi

Hal paling mendasar untuk menjaga kebersihan mulut adalah dengan menyikat gigi terutama setelah makan sahur.  Untuk kebersihan esktra, gunakan dental floss (benang gigi) untuk membersihkan sela-sela gigi yang mungkin tidak terjangkau saat kamu menyikat gigi, lalu sikat lembut lidah.

  1. Minum Air yang Cukup

Sebelum berpuasa, minum lah air putih 8-10 gelas dalam satu hari saat buka puasa dan sahur untuk meminimalisasi bau mulut saat berpuasa. Air putih yang kita minum akan membantu meningkatkan produksi air liur atau saliva di dalam mulut sehingga kebersihan mulut tetap terjaga.

  1. Pilih Jenis Makanan yang Tepat

Saat sahur atau berbuka, hindari makanan beraroma menyengat seperti jengkol atau bawang bombai. Hindari juga makanan dan minuman yang mengandung kadar gula tinggi saat sahur dan buka puasa. Sebab bakteri penyebab bau mulut akan berkembang biak kian pesat bila dalam mulut tersisa banyak gula.

Baca Juga: Simak! 5 Manfaat Nangka bagi Kesehatan, di Antaranya Baik untuk Mata

  1. Berkumur dengan Mouthwash

Sebaiknya gunakan mouthwash tanpa alkohol dan pastikan bahwa jenis obat kumur yang kamu gunakan dapat membunuh bakteri di mulut. Berkumur secara rutin bisa menjadi cara menghilangkan bau mulut saat sedang berpuasa.

  1. Minum Teh Hijau

Teh hijau mengandung polifenol atau antioksidan yang bermanfaat untuk mengatasi bakteri pada saluran pernafasan dan mulut. Senyawa antioksidan dalam teh hijau juga mampu mencegah pertumbuhan dan kanker dalam mulut dan gigi. Minum lah teh hijau di saat buka puasa dan sahur. Namun, jangan tambahkan gula ke dalamnya.

  1. Berkumur dengan Cuka Apel atau Soda Kue

Baking soda atau soda kue mempunyai kandungan natrium bikarbonat yang secara efektif membunuh bakteri di mulut. Sedangkan cuka apel mempunyai senyai asam asetat yang bermanfaat untuk mengurangi pertumbuhan bakteri.Campurkan dua sendok makan dengan satu cangkir air hangat. Lalu, kumur selama 30 detik dan bersihkan mulut dengan air biasa. 

  1. Bersihkan Lidah saat Sikat Gigi

Ketika melakukan sedang menyikat gigi, penting untuk membersihkan bagian lidah juga dengan cara menyikatnya. Jadi, tak hanya bagian gigi saja. Karena di bagian lidah juga menjadi salah satu sumber dari bau mulut tidak sedap.

Baca Juga: Google Turut Serta Kampanyekan Pencegahan Covid-19

  1. Kunyah Daun Sirih

Meski terlihat kuno, faktanya mengunyah daun sirih memang sudah cukup populer sejak jaman dahulu sebagai salah satu bahan alami untuk menghilangkan bau mulut dan merawat kesehatan gigi. Kandungan di dalam daun sirih mampu membasmi bakteri penyebab bau mulut secara efektif. 

  1. Konsumsi Buah Jeruk

Selain kaya akan vitamin C, buah jeruk mampu meningkatkan produksi air liur yang berperan dalam ‘membasmi’ bakteri penyebab bau mulut. Selain itu, buah yang banyak mengandung vitamin C ini juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi.***

Artikel ini sebelumnya sudah tayang di Galamedia.Pikiran-Rakyat.com berjudul Paling Ampuh 10 Cara mencegah dan Menghilangkan Bau Mulut saat Puasa

 

Editor: Babah Pram

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah