Geram Terus Dikaitkan dengan Video Mantap-Mantap, Rebecca Klopper Laporkan Pengunggah Pertama di Twitter

- 31 Mei 2023, 20:45 WIB
Rebecca Klopper.
Rebecca Klopper. /Instagram.com/@rklopperr/

POTENSI BISNIS - Rebecca Ayu Putri Klopper, yang lebih dikenal dengan nama Rebecca Klopper (RK), melalui kuasa hukumnya telah melaporkan pemilik akun Twitter yang diduga menyebarkan video asusila yang mirip dengannya.

Divisi Hubungan Masyarakat Kepolisian Republik Indonesia (Polri), melalui Kabagpenum Brigjen Pol Ahmad Ramadhan, mengonfirmasi bahwa laporan tersebut telah diterima pada hari Senin, 22 Mei 2023, pukul 16.45 WIB lalu.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini: Sekar Batuk Berdarah di Acara Syukuran, Pertanda Ajal Segera Menjemputnya?

Laporan tersebut terkait dengan pelanggaran Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

"Dalam laporan ini, Rebecca Klopper (RAPK) mengungkapkan dugaan penyebaran video asusila yang diduga melibatkan dirinya," ungkap Ahmad Ramadhan kepada para wartawan sebagaimana dikutip dari PMJ News.

Ramadhan menambahkan, "Terdapat dugaan tindak pidana yang dilakukan dengan sengaja dan tanpa hak, yaitu mendistribusikan, mentransmisikan, dan membuat informasi elektronik serta dokumen elektronik yang mengandung muatan kesusilaan."

Dalam laporan polisi ini, diketahui bahwa nomor register yang tercantum adalah LP/B/113/V/2023/SPKT/BARESKRIM POLRI. Rebecca Klopper alias RK, sebagai korban, melampirkan nama-nama saksi dalam laporannya, yaitu FF dan LL.

Baca Juga: Terkait Kasus Korupsi Johnny G Plate, Kejagung Periksa Empat Saksi

Halaman:

Editor: Rahman Agussalim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x