PT Jasa Marga RB Terus Kembangkan Proyek Koridor Jalan Tol untuk Potensi Bisnis

- 27 Maret 2021, 10:42 WIB
Proyek jalan Tol Balikpapan -Samarinda ilustrasi proyek PT Jasamarga Related Bussines
Proyek jalan Tol Balikpapan -Samarinda ilustrasi proyek PT Jasamarga Related Bussines /Dok. Jasamarga.com

POTENSI BISNIS - Anak perusahaan PT Jasa Marga (Persero) Tbk, yaitu PT Jasamarga Related Business (JMRB), terus menerus melakukan pengembangan koridor jalan tol.

Pengembangan ini dilakukan untuk mempersiapkan menjelang penawaran saham perdana atau Initial Public Offering (IPO).

Direktur Utama PT JMRB Cahyo Satrio Prakoso menyampaikam, lini bisnis yang tengah menjadi fokus PT JMRB adalah pengembangan kawasan di koridor jalan tol, atau Toll Corridor Development (TCD).

Baca Juga: Akhir Maret 2021 Tol Cengkareng - Kunciran akan Uji Laik Fungsi

Baca Juga: Ulama Banten Setuju Koruptor Dana Bansos Dihukum Mati

Baca Juga: Resep Nugget Tempe Enak, Olahan Sehat dan Bisa Cocok Diet

Koridor jalan tol memiliki potensi yang amat besar, baik dari sisi bisnis atau ekonomi.

"Selain pengembangan TCD, PT JMRB sudah manfaatkan koridor jalan tol untuk peluang bisnis, di antaranya adalah sarana media periklanan dan utilitas seperti fiber optic, pipa minyak, pipa gas, serta pengelolaan dan pengembangan rest area dalam rangka pemenuhan Standar Pelayanan Minimum (SPM)," kata Cahyo dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu, 27 Maret 2021, dikutip dari ANTARA.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk beserta kelompok usahanya mengelola konsesi jalan tol sekitar 1.500 Km di seluruh Indonesia.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x