Potensi Bisnis Lebah Madu Kaliandra: Minim Modalnya, Banyak Manfaat dan Bisa Jadi Sumber Penghasilan

- 23 November 2020, 21:24 WIB
Hasil madu kaliandra yang siap jual.
Hasil madu kaliandra yang siap jual. /PotensiBisnis.com/

"Misal, madu kaliandra yang di Jateng biasa jual Rp 80 ribu, nah oleh kita pasti harga di atasnya, bisa Rp 90 ribu," katanya.

Lalu apakah usaha ternak madu ini akan rugi?

Rudi menjelaskan, selama ada bunga maka lebah akan terus memroduksi madu. Namun, warga akan mengeluarkan modal lebih, jika sedang tidak musim bunga.

Maka lebah-lebah tadi, harus diberi makanan berupa gula-gula. Namun, untuk hasil madu yang lebahnya diberi makan gula, tidak bisa masuk standar dari produk Eliman.

"Kalau tidak ada bunga, maka lebahnya dikasih makan gula. Nah di sana peternah mengeluarkan modal berlebihnya. Tapi, madu yang lebahnya diberi makan gula, dipastikan tidak akan dipakai Eliman tempat kami," jelasnya lagi.

Usaha ternak lebah madu ini ternyata sangat diminati Rektor Institut Agama Islam Nasional (IAI-N) Laa Roiba, Yanti Hasbian Setiawati, M.Pd.

Yanti Hasbian berencana mengajak mahasiswa dan dosennya mulai membuka bisnis lebah madu.

Di mana hasilnya nanti, bisa menjadi potensi bisnis bagi mahasiswi dan dosennya.

"Kita rencana memanfaatkan lahan yang ada dengan buat kotak-kotak sarang lebah madu. Jika serius dan ditekuni, pasti ada hasil dan memiliki sumber penghasilan yang lumayan di tengah Pandemi Covid-19. Apalagi madu kaliandra merupakan obat juga," jelas Yanti Hasbian saingkat.***

 

 

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x