Tips Sehat Menjaga Tulang dan Sendi ala Dokter Zaidul Akbar

6 Oktober 2022, 15:31 WIB
Penggagas jurus sehat ala Rasulullah sekaligus pendakwah, dr. Zaidul Akbar memberikan tips menjaga tulang dan sendi agar tetap sehat. /Tangkap Layar YouTube dr Zaidul Akbar dan Pixabay Teukenesis/

POTENSI BISNIS - Penggagas jurus sehat ala Rasulullah sekaligus pendakwah, dr. Zaidul Akbar memberikan tips menjaga kesehatan tulang dan sendi.

Tulang dan sendi merupakakan bagian oragan tubuh manusia yang sangat berperan dalam menggerakkan bagian tubuh.

Kesehatan fisik merupakan hal yang sangat penting bagi setiap manusia.

Sebagian besar dalam hidup normal melibatkan gerak tubuh yang bertumpu pada tulang persendian.

Baca Juga: Aldebaran Bawa Alya ke Ponpel, Seketika Andin Menyangka Suaminya Poligami dan Mempunyai Anak, Ikatan Cinta

Oleh karena itu, sudah semestinya seorang Muslim dapat mensyukuri nikmat yang diberikan Allah SWT, yang satu di antaranya berupa kesehatan gerak persendian badan.

Tulang manusia diketahui mulai terbentuk sejak dalam kandungan, yaitu pada masa embrio ketika memasuki usia kandungan enam sampai tujuh minggu.

Proses pembentukan tulang (osifikasi) ini akan terus berlanjut dalam kandungan yang dipengaruhi oleh mineral, terutama kalsium dan hormon lainnya seperti hormon pertumbuhan.

“Pada saat bayi, tulang masih lunak dan dengan bertambahnya usia tulang akan mengeras karena adanya proses osifikasi,” tulis dr. Zaidul Akbar dikutip PotensiBisnis.com dari unggahan Instagram @zaidulakbar.

Sistem rangka pada manusia terdiri dari tiga bagian, yaitu tulang, tulang rawan (kartiloge), dan sendi.

Baca Juga: Tes Psikologi: Cari Tahu Karakter Energi Positif yang Tersembunyi dalam Diri Anda, Pilih Satu di antara Kartu

Setelah beranjak dewasa, manusia memiliki tulang dan sendi sekitar 360 buah.

dr. Zaidul Akbar juga menjelaskan jika tulang merupakan bagian tubuh yang memiliki peranan penting, seperti:

1. Menopang dan memberi bentuk tubuh

2. Melakukan pergerakan

3. Tempat penyimpanan mineral

4. Tempat pembentukan sel darah

5. Epifisis yang merupakan satu di antara bagian dari tulang panjang.

Disebut tulang panjang, karena pada bagian ini panjang tulang lebih besar dari pada lebarnya.

“Bagian yang termasuk pada tulang panjang adalah femur (tulang paha), tibia (tulang kering tungkai kaki bawah), fibula (tulang betis), dan humarus (tulang lengan atas),” tulis dr Zaidul Akbar.

Tulang panjang ini terdiri dari diaphysis (corpus yang memanjang), dan pada kedua ujungnya terdapat epifisis.

Baca Juga: Tes Psikologi: Cari Tahu Karakter Energi Positif yang Tersembunyi dalam Diri Anda, Pilih Satu di antara Kartu

Selama masa pertumbuhan, epifisis dipisahkan dari diafisis oleh tulang rawan epifisis.

Rpifisis merupakan pusat pertumbuhan tinggi badan pada manusia (tubuh anak-anak yang gagal tinggi atau pendek).

Maka para orangtua harus paham bahwa pertumbuhan tinggi seseorang dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu:

1. Faktor keturunan (genetika)

2. Penyakit yang menyertai

3. Asupan nutrisi (vitamin dan mineral dari cahaya matahari)

4. Aktivitas fisik

Selain faktor di atas, dr. Zaidul Akbar meminta kita untuk mentadaburi hadist berikut, yang ternyata dapat berpengaruh pada kesehatan tulang dan sendi.

Diriwayatkan Abu Dzar, Rasulullah SAW bersabda:

“Di setiap pagi, ada kewajiban sedekah atas setiap persendian dari salah seorang kalian. Setiap tasbih adalah sedekah, setiap tahmid adalah sedekah, setiap tahlil adalah sedekah, setiap takbir adalah sedekah, amar makruf nahi mungkar adalah sedekah, dan dapat memadai untuk semua itu, dua rakaat yang dilakukan pada waktu Dhuha sebanyak dua rakaat.”

Sejatinya bahwa shalat Dhuha adalah sebagai cara bersedekah untuk 360 persendian tulang pada manusia.

Maka dengan shalat Dhuha minimal dua rakaat, Allah SWT akan menjaga hamba-hamba-Nya yang mengamalkannya.***

Editor: Sihab Ulumudin

Sumber: Instagram @zaidulakbar

Tags

Terkini

Terpopuler