Jadwal Liga 1 2021 Hari Ini: Persib Bandung dan Persija Jakarta akan Sama Unjuk Kekuatan

26 Oktober 2021, 16:17 WIB
Jadwal Liga 1 2021 Hari Ini: Persib Bandung dan Persija Jakarta akan Sama Unjuk Kekuatan. /Instagram/Indosiar

POTENSI BISNIS - Jadwal BRI Liga 1 2021 hari ini Persib Bandung dan Persija Jakarta akan sama-sama unjuk kekuatan.

Masing-masing akan berhadapan dengan lawannya yakni Persib Bandung akan berhadapan dengan PSIS Semarang.

Sementara itu, Persija Jakarta akan menghadapi Persebaya Surabaya, pada Liga 1 2021 pekan kesembilan.

Baca Juga: Prediksi PSIS Semarang vs Persib di Liga 1 2021: Siaran Langsung Indosiar, Berikut Head to Head Kedua Tim

Adapun jadwal siaran langsung Indosiar BRI Liga 1 2021, PSIS vs Persib baka kick off pukul 18.15 WIB.

Kemudian dilanjutkan dengan pertandingan Persija vs Persebaya Surabaya kick off pukul 20.45 WIB.

Di kubu Persib Bandung sendiri, Rober Alberts mengatakan ia bersama anak asuhnya ingin memberikan kekalahan kepada PSIS Semarang.

"Pertanyaannya bisa dijawab dengan sangat sederhana, artinya kami harus bisa menang dengan selisih (setidaknya) satu gol. Supaya kita tetap menjadi tim yang tidak terkalahkan," kata Robert.

Baca Juga: Hadapi PSIS Semarang, Robert Alberts Bertekad Jadikan Persib Satu-satunya Tim Tak Terkalahkan di Liga 1 2021

Juru taktik asal Belanda itu, mengatakan antara Persib Bandung menghadapai PSIS Semarang merupakan pertandingan penting.

Sebab saat ini kedua tim sedang menghuni posisi ketiga teratas teratas di klasemen BRI Liga 1 2021, dan kemenangan di laga ini akan membuka jalan untuk Persib bisa menyalip PSIS.

"Ini adalah pertandingan penting karena kedua tim berada di atas, tiga teratas. Lalu kami memiliki kesempatan bagus untuk mengambil posisi PSIS Semarang," kata Robert.

Baca Juga: Tahu Iqbal Kabur dari Penjara, Muka Aldebaran Datar tapi Mama Rosa? Ikatan Cinta 26 Oktober 2021

Saat ini Persib Bandung berada di posisi ketiga pada klasemen BRI Liga 1 2021 sementara, dengan raihan 16 poin dari 8 pertandingan sudah dilakoni.

Di sisi lain, PSIS Semarang merupakan penghuni posisi kedua pada klasemen BRI Liga 1 2021 sementara dari 8 pertandingan sudah dijalani.

Pertandingan PSIS Semarang vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Maguwoharjo pada Selasa, 26 Oktober 2021 petang ini.

Baca Juga: Bahaya! Iqbal Kabur, Mama Rosa Khawatir Hubungan Gelap dengan Denis Terungkap? Ikatan Cinta Malam Ini

Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya

Selaku tuan rumah telah menyiapkan skuad terbaiknya untuk menghadapi Persebaya Surabaya dalam pekan kesembilan Liga 1 2021.

Persija vs Persebaya akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, pada 26 Oktober 2021 kick off pukul 20.45 WIB live Indosiar.

Persija mengaku sudah siap menghadapi Persebaya dan pemain asingnya asal Nepal Rohid Chand sudah bisa bermain setelah sembuh dari cedera.

Menurut pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, Persija harus kehilangan satu pemain yang absen, yakni Toni Sucipto lantaran akumulasi kartu kuning.

"Kami akan mempersiapkan skuad terbaik untuk melawan Persebaya yang akan diputuskan sebelum pertandingan," kata Angelo.

Persija dalam pertandingan terakhirnya unggul tiga gol atas Madura United, tetapi akhirnya pertandingan harus kebobolan dua gol.

Sehingga, kedudukan menjadi 3-2, Angelo pun menjelaskan Persija pada pertandingan tersebut tampil baik, tetapi babak kedua medapat tekanan dari lawan hingga kemasukan gol.

"Hal itu sudah dilakukan evaluasi dengan melihat video seluruh pemainnya saat pertandingan untuk belajar memperbaiki kesahalah dan tahu apa yang menjadi kekurangan," kata dia.

Dia mengatakan, Persebaya Surabaya tim yang bagus seperti tim lainnya, tetapi ia lebih fokus persiapan timnya terutama saat hadapi Persebaya di Stadion Manahan Solo, malam WIB.

Saksikan pertandingan Pesija vs Persebaya di BRI Liga 1 2021, malam ini setelah pertandingan PSIS Semarang vs Persib Bandung di Indosiar.***

Editor: Pipin L Hakim

Tags

Terkini

Terpopuler