Sambut Baik Rencana Liga 1 2021-2022, Persib Bandung Siap Kembali Menggelar Latihan Bersama

4 Agustus 2021, 13:45 WIB
Persib Bandung akan segera melakukan latihan bersama setelah adanya kepastian Liga 1 2021-2022. Ini pernyataan Direktur PT PBB /Bari AJ/

POTENSI BISNIS - Rencana PSSI untuk melaksanakan kick-off Liga 1 2021, 20 Agustus mendatang disambut baik Persib Bandung.

Pada Selasa, 3 Agustus 2021, PSSI mengonfirmasi kick-off Liga 1 akan berlangsung pada 20 Agustus 2021 mendatang.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menyambut gembra rencana tersebut.

Baca Juga: PSSI: Kick Off Liga 1 Indonesia 2021 pada 20 Agustus Mendatang

Keputusan untuk memulai kompetisi 2021-2022 di tengah pandemi covid-19 diambil stelah PSSI melakukan konsultasi dengan Menpora Zainudin Amali dan Mabes Polri.

"Pastinya bersyukur karena ada keputusan mengenai Liga 1 2021," kata Teddy dilansir dari laman resmi klub, Selasa 3 Agustus 2021.

Teddy mengatakan, pihaknya juga siap untuk berperan aktif dalam pertemuan antar klub yang akan digagas oleh PT LIB.

Baca Juga: Live Streaming Ikatan Cinta 4 Agustus 2021: Ternyata Ricky Beri Obat Tidur ke Elsa untuk Lakukan Hal Ini

Informasinya pertemuan dengan seluruh perwakilan klub Liga 1 untuk membahas teknis pelaksanaan Liga 1 2021.

Salah satu agendanya adalah rencana menggelar latihan di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Sebab, tim harus melakukan latihan persiapan untuk mengarungi kompetisi. Namun, tim-tim masih ada yang belum dapat melakukan latihan karena berada di zona merah atau Level 4.

"Teknisnya seperti apa, kita tunggu. Karena ada rencana pertemuan dengan klub-klub. Karena yang harus kita sikapi adalah saat ini masih PPKM. Sebagian tim ada yang belum berlatih. Ini mungkin yang akan kita diskusikan," ucapnya.

Sementara tentang rencana berlaga di zona hijau tanpa kehadiran penonton, Teddy menegaskan bukan masalah. Ia akan mengikutinya supaya kompetisi sepakbola Indonesia dapat bergulir kembali.

"Kita ikut saja dengan aturan PSSI dan LIB. Intinya kita siap main dan ingin main supaya sepakbola mulai bergulir kembali," ucapnya.

Pihaknya pun sudah memanggil semua pemainnya untuk segera bergabung latihan di Bandung dalam waktu dekat.

Selain pemain di luar Bandung, beberapa ada yang kembali ke negara asalnya, seperti Mohammed Rashid, Marc Klok dan juga Geoffrey Castillion.

Teddy mengatakan, mereka akan segera bergabung setelah mengetahui kabar liga yang akan segera bergulir.

"Ya ini setelah ada berita ini kita akan infokan ke pemain agar balik ke Bandung semua karena liga kan sudah ada kepastian, maka mereka harus kembali untuk mulai latihan," ucapnya. ***

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Persib

Tags

Terkini

Terpopuler