Joe Biden Dibikin Kaget oleh Jokowi Gegara Indonesia Punya Ini

- 16 November 2022, 17:40 WIB
Presiden Jokowi Ajak Pemimpin G20 ke Taman Mangrove Bali
Presiden Jokowi Ajak Pemimpin G20 ke Taman Mangrove Bali /YouTube Kompas TVc

POTENSI BISNIS - Kehadiran Presiden Amerika Serikat, Joe Biden sebagai delegasi G20 menyita perhatian publik.

Pasalanya, Joe Biden blak-blakan merasa kaget karena melihat langkah Indonesia sangat konkret.

Tak hanya Biden, beberapa pemimpin yang tergabung dalam delegasi dari berbagai negara di G20 kaget melihat kontribusi nyata Indonesia terhadap perubahan iklim.

Baca Juga: Tes Psikologi: Keadaan Kamu, Sahabat, dan Pacar akan Terungkap dengan Menbak Gambar

Hal itu diungkapkan Jokowi saat mereka meninjau langsung Taman Hutan Raya (Tahura), Ngurah Rai, Bali.

Terlihat Jokowi asyik mengajak Joe Biden berkeliling di hutan mangrove milik Indonesia.

Hal itu terdokumentasikan di Media Center G20 Indonesia.

“Mereka banyak yang kaget bahwa kita sudah melakukan sejauh ini. Dan mereka mengatakan ini sebuah pekerjaan yang konkret, karena di sini memiliki kapasitas 6 juta bibit, itu baru satu lokasi. Tadi saya sampaikan, kita tahun depan akan memiliki 33 lokasi,” kata Jokowi dalam keterangan, di Tahura, Bali, Rabu 16 November 2022.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta: Aldebaran Lontarkan Pertanyaan Ini pada Abimana, Kakak Siena Auto Gelagapan

Lebih lanjut, Jokowi menyebut jika para pemimpin G20 sangat terinspirasi oleh langkah Indonesia kali ini dalam mendukung perubahan iklim.

Sebagaimana diketahui, untuk saat ini, Indonesia sebagai negara pemilik hutan mangrove terluas di dunia yakni 3,3 juta hektare.

Baca Juga: Tak Disangka, Abimana Adik Tiri Aldebaran dari Istri Selingkuhan Hartawan Alfahri di Masa Lalu, Ikatan Cinta

Tahura Ngurah Rai menjadi etalase terbaik yang Indonesia tampilkan sebagai contoh untuk negara lainya bagaimana Indonesia sangat komitmen dalam perubahan iklim.

Bahkan Jokowi menyebut tahura sebagai success story.

“Dan di Tahura Ngurah Rai ini adalah sebagai sebuah contoh success story bagaimana 1.300 hektare hutan mangrove itu ditanam, diperbaiki, dipelihara,” kata Jokowi.***

Editor: Rahman Agussalim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x