Ini Dia Amalan di 10 Hari Terakhir Ramadhan yang dilakukan oleh Rasulullah

- 23 April 2021, 14:03 WIB
Ilustrasi mengharap lailatul qadar. Amalan yang dilakukan Rasululah saat 10 hari terakhir ramadhan.
Ilustrasi mengharap lailatul qadar. Amalan yang dilakukan Rasululah saat 10 hari terakhir ramadhan. /Pixabay.com / chiplanay/


POTENSI BISNIS - Berdoa dan melakukan shalat malam adalah satu di antara amalan yang dianjurkan untuk umat muslim.

Amalan 10 hari terakhir di bulan ramadhan ini dilakukan  oleh Rasulullah SAW.

Kanjeng Nabi Muhammad SAW pun lebih giat lagi dalam melakukan amalan ini dibandingkan hari-hari sebelumnya.

Baca Juga: Ketahui! Ini Amalan yang Dapat Menandingi Tahajud dan Puasa

Kanjeng Nabi mengukapkan kerinduan akan keindahan lailatul qadar atau malam kemuliaan yang keutamaan  beribadahnya melebihi beribadah sepanjang 1000 bulan.

Rasulullah SAW pun memberikan contoh kepada umatnya agar tidak terlena dalam kesibukan mempersiapkan kebutuhan hari raya  sehingga melupakan keutamaan beribadah di 10 hari terakhir.
Berikut ini amalan yang bisa dilakukan dalam 10 hari terakhir Ramadhan yang dikutip PotensiBisnis.com dari laman resmi Kemenag.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK Sabtu, 24 April 2021: Leo, Scorpio, dan Aquarius Teliti Mengatur Keuangan

1. Memperpanjang Shalat Malam

Pada 10 malam terakhir, Rasulullah SAW tidak tidur, lambung beliau dan para sahabat amat jauh dari tempat tidur. Beliau menghidupkan malam-malam tersebut untuk beribadah, shalat, zikir, dan lain-lain hingga waktu fajar. Kebiasaan beribadah di 10 malam terakhir ditularkan kepada seluruh anggota keluarga beliau untuk sama-sama menikmati kesyahduan beribadah sepanjang malam.

Sebagaimana Aisyah RA pernah berkata.

“Rasulullah SAW biasa ketika memasuki 10 Ramadan terakhir, beliau kencangkan ikat pinggang (bersungguh-sungguh dalam ibadah), menghidupkan malam-malam tersebut dengan ibadah, dan membangunkan istri-istrinya untuk beribadah.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

2. Memperbanyak Sedekah

Meningkatkan sedekah menjadi salah satu amalan utama di 10 Hari terakhir Ramadhan.
yang dimana ebagai ungkapan syukur atas nikmat dipertemukan Ramadan, serta sebagai penyempurna ibadah puasa dan ibadah-ibadah individu lainnya. Karena tidaklah sempurna keimanan dan kualitas ibadah seseorang kecuali jika adanya keseimbangan antara ibadah ritual dan ibadah sosial. Sebagaimana firman Allah SWT.

Baca Juga: Belum Usai Konflik Sule dan Nathalie Holscher, Putri Delina Curhat di Medsos: Bukan Tipe

“Lambung mereka jauh dari tempat tidurnya, mereka berdoa kepada Tuhannya dengan rasa takut dan penuh harap, dan mereka menginfakkan sebagian dari rezeki yang Kami berikan kepada mereka.” (Qs. As-Sajdah: 16).

3.I'Tikaf

 
I'Tikaf artinya berdiam diri di masjid dalam rangka beribadah kepada Allah Swt. Tidaklah seseorang keluar dari masjid, kecuali untuk memenuhi hajatnya sebagai manusia. I’tikaf memiliki kekhususan tempat dan aktivitas yaitu masjid dengan aktivitas ibadah mendekatkan diri kepada Allah dengan berdzikir, berdo’a, membaca Al-Quran, shalat sunnah, bershalawat, bertaubat, beristigfar, dan lainnya.

Dalah sebuah hadist menyebutkan :
Rasulullah SAW beri’tikaf pada sepuluh hari terakhir bulan ramadan. (HR. Muttafaq ‘alaih)  

4.Tilawah Al-Quran

Meningkatkan membaca Al-Qur’an menjadi salah satu ibadah utama di 10 hari terakhir Ramadan. Tidak sedikit umat Islam yang larut dalam tilawah Al-Qur’an sepanjang malam baik di masjid maupun di rumah. Tilawah Al-Qur’an adalah ibadah ringan dan memiliki keutamaan yang besar.Tradisi mengejar khataman Al-Qur’an di akhir Ramadhan menjadi kebahagiaan tersendiri bagi pribadi muslim, khususnya mereka yang setiap hari bergulat dengan aktivitas pekerjaan, sehingga khataman Al-Qur’an sebanya satu kali menjadi target realistis.

Baca Juga: Meski Menang atas Persib 0-2, Pelatih Persija Minta Lupakan Hasil Tersebut

Itulah beberapa amalan  penting di 10 hari terakhir bulan Ramadan. Marilah kita manfaatkan, karena detik-detik 10 malam terakhir amatlah mahal, janganlah dimurahkan dengan kelalaian dan mari kita giatkan nantinya baik itu di masjid ataupun di rumah.*** 

Halaman:

Editor: Babah Pram

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x