Empuk Berempah! Resep Tongseng Sapi Gulai Dibagikan Devina Hermawan, Pelengkap Ide Masakan Idul Adha

18 Juni 2024, 16:00 WIB
Resep Tongseng Sapi Gulai ala Devina Hermawan. /YouTube Devina Hermawan./

POTENSI BISNIS - Chef Devina Hermawan membagikan resep makanan Tongseng Daging Sapi gulai yang bisa Anda olah di momen Idul Adha bersama keluarga.

Menurut hef Devina, Tongseng Daging Sapi biasanya dibuat dengan kuah gulai yang akan kami buat. Jika Anda memiliki kaldu gulai, seperti sisa makanan, Anda dapat melewati langkah pembuatan gulai.

Pertama, saya akan menggunakan betis sapi untuk membuat kaldu gulai. Anda bisa menggunakan iga, iga kambing, atau ayam. Bumbunya adalah bawang putih, bawang merah, kemiri, cabai merah, kunyit, jahe, lengkuas, ketumbar sangrai, dan jinten.

Baca Juga: Coldheads Wajib Tahu! Coldplay Umumkan Album 'Moon Music' dan Single Terbarunya, Ini Jadwal Rilisnya

Sebagaimana dikutip Potensi Bisnis dari laman YouTube Devina Hermawan, simak selengkapnya bahan dan resepnya.

Resep Tongseng Sapi (untuk 7-8 porsi)

Bahan bumbu halus:

8 siung bawang putih

10 siung bawang merah

4 butir kemiri

50 gr cabai keriting merah

5 cm kunyit

2 cm jahe

4 cm lengkuas

1/2 sdt ketumbar sangrai

1/2 sdt jintan sangrai

Minyak secukupnya

Bahan gulai:

Baca Juga: Momen Liburan Idul Adha, Ashanty dan Anang Hermansyah Habiskan Waktu Bersama Keluarga di Korea Selatan

500 gr daging sengkel / iga / ayam / campur, potong

2 lembar daun salam

2 batang serai, geprek

Daun kunyit / daun kari (opsional)

5 lembar daun jeruk

1/2 butir pala, hancurkan

2 butir cengkih

1 butir bunga lawang

3-5 butir kapulaga

3-4 cm kayu manis

1/2 buah asam kandis / asam jawa (opsional)

1,2 liter air

200 ml santan instant kental

1 sdt garam

⅓ sdt merica

1-2 sdt kaldu sapi / penyedap

1 sdt gula pasir

Baca Juga: Bosan Diolah Jadi Sate, Resep Bakso Daging Sapi ala Chef Devina Hermawan, Dijamin Kenyal dan Kres Anti Gagal!

Bahan iris:

150 gr daging has dalam, opsional, potong

1 sdm margarin

5 siung bawang merah, iris

½ buah bawang bombai, iris

1 buah tomat merah, iris

2 batang daun bawang, potong

100 gr kol, iris

1 sdm kecap manis

½ sdm saus tiram

7 buah cabai rawit, iris

Bumbu-bumbu sesuai selera

Langkah

1. Blender bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe, lengkuas, cabai keriting merah, ketumbar, jintan dan sedikit minyak hingga halus

2. Tumis bumbu halus hingga wangi lalu masukkan serai, daun salam, daun jeruk, pala, cengkeh, bunga lawang, kapulaga, kayu manis dan asam kandis, aduk rata

3. Tambahkan garam, merica, penyedap, daging sengkel yang telah dipotong dan air, presto selama 30 menit

4. Setelah empuk, masukkan santan dan gula, aduk rata

5. Panaskan wajan, masukkan margarin, aduk lalu masukkan bawang bombai dan bawang merah, tumis hingga wangi

6. Masukkan daging, cabai rawit, daun bawang, aduk rata lalu masukkan kol, air rebusan gulai, kecap manis, saus tiram dan bumbu-bumbu sesuai selera

7. Tongseng sapi siap disajikan

Editor: Mutia Tresna Syabania

Tags

Terkini

Terpopuler