Tes Kepribadian: Bus pada Gambar Melaju Ke Arah Kiri atau Kanan, jika Mengaku Cerdas Pasti Jawaban Anda Tepat

22 Oktober 2022, 16:05 WIB
Tes kepribadian. Jika Anda cerdas pasti bisa ungkap ke mana arah bus itu melaju. /Fabiosa

POTENSI BISNIS - Berikut tes kepribadian yang akan mengungkapkan tingkat kecerdasan Anda dengan menebak bus pada gambar melaju ke arah kiri atau kanan.

Ternyata, 80 persen dari anak-anak kecil yang diberikan permainan puzzle, bisa menyelesaikannya dengan benar dalam hitungan detik.

Jika Anda penasaran, coba ikuti tes psikologi untuk melatih kinerja otak.

Baca Juga: Ikatan Cinta 22 Oktober 2022: Urusan Makin Rumit Gegara Elsa Tuduh Nino Tanpa Bukti, Bagas Bereaksi

Hal tersebut dikutip PotensiBisnis.com dari laman Fabiosa. Simak penjelasannya.

Lihat bus sekolah pada gambar, dapatkah Anda mengetahui ke mana arahnya?

Luangkan waktu Anda, bersabarlah, dan fokus pada detailnya! Bisakah Anda menemukan jawaban?

Jika mengatakan bus akan melaju ke kiri, selamat Anda benar!

Petunjuknya lebih jelas dari yang Anda kira. Pada gambar, pintu bus tidak terlihat, sehingga benar jika diasumsikan berada di sisi lain.

Baca Juga: Tes Psikologi: Gambar yang Dilihat Pertama Kali, Bisa Mengungkap Aspek Unik tentang Diri Anda

Berarti dekat dengan trotoar, oleh karena itu bus berjalan ke kiri.

Jawaban ini benar tergantung dari negara asal Anda. Orang-orang dari Inggris, Irlandia, Malta, Siprus, Australia, Afrika Selatan, dan Karibia berkendara di sisi kiri jalan.

Jadi mereka akan melihat teka-teki dari sudut yang berbeda.

Sangat menarik, jika teka-teki bus membingungkan orang dewasa, tetapi bukan anak-anak!

Anak-anak terkadang dapat memecahkan teka-teki lebih cepat, karena mereka memperhatikan detail secara visual.

Baca Juga: Perjalanan Kereta Api Jalur Garut Terganggu Akibat Genangan Air

Otak mereka menangkap gambar visual terlebih dahulu, dan sampai pada kesimpulan berdasarkan apa yang mereka lihat.

Sementara, orang dewasa mencoba mempertimbangkan semua opsi yang mungkin dan sering ragu-ragu.

Itu sebabnya permainan otak visual lebih mudah untuk anak-anak.

Jadi, berapa lama waktu yang Anda butuhkan untuk memecahkan teka-teki bus sekolah?

Permainan otak untuk orang dewasa bisa menjadi kesempatan bagus untuk bersenang-senang.

Jangan lupa untuk membagikan permainan teka-teki ini kepada teman dan keluarga Anda.***

Editor: Mutia Tresna Syabania

Sumber: Fabiosa

Tags

Terkini

Terpopuler