MENEGANGKAN, Detik-Detik Ricky Tusuk Andin, Ammar Jadi Korban hingga Riza Tersungkur di Ikatan Cinta

- 16 Juni 2022, 19:25 WIB
Kolase Ikatan Cinta. Ricky yang sudah terdesak hingga nekat harus tusuk Andin.
Kolase Ikatan Cinta. Ricky yang sudah terdesak hingga nekat harus tusuk Andin. /Kolase foto Instagram.com/@mnc_pictures

POTENSI BISNIS - Sinetron Ikatan Cinta malam ini, kemungkinan akan menceritakan Ricky yang sudah terdesak hingga nekat harus tusuk Andin.

Dengan sigap, Ammar pasang badan hingga harus rela jadi korban dan Riza tersungkur karena dilempar batu.

Sebelumnya, Andin mendapat panggilan telepon dari Angga yang memberitahu kalau dirinya sudah menemukan bukti soal pelaku sabotase mobil Nino.

Baca Juga: Ikatan Cinta Dinilai Mengecewakan usai Arya Saloka Cabut, Amanda Manopo: Seribu Kebaikan Hilang karena...

Mendengar hal itu, Andin seketika pamit kepada Mama Rosa dengan alasan akan pergi ke kantor.

Andin pergi bersama Riza, ternyata ke apartemennya Ricky dan mengajak untuk menemui seseorang ahli kunci.

Mendengar hal itu, Ricky sebenarnya sudah tak enak hati, tapi terpaksa ia memenuhi ajakan Andin karena takut dicurigai.

Selain itu, Yolanda juga mendapatkan telepon dari Rendy yang memberitahu kalau dirinya sudah menemukan bukti lain soal kecelakaan itu dari Lovegram Ketrin.

Saat itu juga Ammar dan Yolanda langsung pergi ke apartemennya Ricky karena takut keburu Andin yang tidak tahu apa-apa.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta 17 Juni 2022: Gemini, Scorpio, Sagitarius, dan Leo Berikan Kejutan untuk Pasangan

Ternyata benar saja, Andin sudah ada di sana bersama dengan Ricky dan langsung masuk mobil berdua.

Ammar tak bisa berbuat banyak, tapi ia khawatir terjadi hal yang tak diinginkan hingga akhirnya memutuskan untuk membuntutinya dari kejauhan.

Singkat cerita, Andin sudah berhasil sampai di depan kantor polisi. Saat itu Ricky mulai sadar kalau dirinya dalam ancaman karena Andin sudah mengetahui keburukan dirinya.

Saat itu juga, Ricky langsung menodongkan pisau kepada Andin dan minta untuk langsung pergi dari sana.

Karena takut dirinya kenapa-napa, Andin akhirnya pasrah dan minta Riza untuk pergi mengikuti permintaan Ricky.

Dalam perjalanan, Riza disuruh keluar dan Andin yang membawa mobil. Dengan gesit Ammar langsung mengajak Riza untuk ikut dan kembali membuntuti mobil Andin.

Baca Juga: Tak Disangka, Ammar Ungkapkan Isi Hatinya Usai Selamatkan Andin, Yolanda Cemburu Buta di Ikatan Cinta

Saat jalanan buntu, Ricky kembali menodongkan pisau kepada Andin agar tidak ada orang yang berani mendekati dirinya.

Tak lama kemudian, Ammar sampai di tempat itu. Ia dan Riza awalnya akan berontak tapi tidak bisa karena pisau sudah ada di leher Andin.

Ikatan Cinta Malam Ini

Seperti yang sudah ditayangkan dalam trailer Ikatan Cinta 16 Juni 2022, malam ini akan ditayangkan situasi Ricky sudah terhimpit.

Ia tak bisa kabur kemana-mana karena dengan jalan yang sudah buntu dan Riza sudah ada didepannya.

Ammar terus bernegosiasi agar Andin dilepaskan, Tapi Ricky tetap bersikeras akan mengancam nyawa Andin jika Ammar terus memaksanya.

Setelah mendapatkan situasi yang tepat, Ammar dan Riza langsung berbarengan maju dan menghampiri.

Karena ketakutan, Ricky langsung melempar Riza dengan baru sampai riza tersungkur dan Andin sedikit terlepas.

Andin juga memanfaatkan situasi tersebut dengan mendorong Ricky sampai pisaunya terjatuh.

Karena takut Andin kabut, Ricky langsung mengambil pisaunya dan akan langsung menusuk istri Aldebaran itu.

Seketika Ammar langsung maju untuk menahannya, tapi nahas, the Winner malah jadi korban penusukan Ricky.

Andin memang selamat dalam tragedi ini, tapi Ammar mengalami pendarahan yang hebat.

Bagaimana kelanjutan ceritanya? Saksikan terus Sinetron Ikatan Cinta malam ini di RCTI.

Perhatian, konten Prediksi Ikatan Cinta semata-mata bukan untuk mendahului isi cerita, artikel ini hanya bertujuan untuk menghibur penonton setia Ikatan Cinta.***

Editor: Sihab Ulumudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah