7 Alasan Kim Seon Ho Berhasil Memikat Hati Pecinta Drakor, Bakat Akting Luar Biasa hingga Kepribadian Baik

- 18 September 2021, 13:40 WIB
7 Alasan Kim Seon Ho Berhasil Memikat Hati Pecinta Drakor, Bakat Akting Luar Biasa hingga Kepribadian Baik
7 Alasan Kim Seon Ho Berhasil Memikat Hati Pecinta Drakor, Bakat Akting Luar Biasa hingga Kepribadian Baik /Instagram.com/@kimseonho_staff.diary

1. Aktor yang sangat ekspresif

Didasarkan pada pengalamannya yang luas sebagai aktor teater, Kim Seon Ho memiliki keterampilan bawaan untuk akting emosional yang menarik hati.

Meskipun ia pertama kali debut di layar kaca dengan drama Korea Good Manager, tetapi penampilannya yang mengesankan sebagai Han Ji Pyeong di Start-Up yang benar-benar membuat kemampuan aktingnya bersinar.

Baca Juga: Profil Lengkap dan Fakta Menarik 'Prince Dimple' Kim Seon Ho, Pemeran Drama Korea Hometown Cha Cha Cha

2. Bisa menari dengan menggemaskan

Kim Seon Ho merupakan pemeran reguler di variety show 2 Days & 1 Night Season 4.

Dalam variety show itu, Kim Seon Ho mengukuhkan dirinya sebagai paper doll (boneka kertas) karena gerakan tariannya yang menggemaskan.

Meskipun dia mungkin malu untuk menujukkannya untuk pertama kali, Kim Seon Ho segera mengatasinya untuk memamerkan beberapa gerakan yang lebih berani.

Baca Juga: Tes Psikologi: Gambar Pertama Kali Dilihat, Ungkap Apa yang Anda Butuhkan dalam Hidup Sekarang Ini

Dia bahkan mengguncangkan panggung KBS Entertainment Awards 2020, dengan para pemain lain 2 Days & 1 Night Season 4 membawakan tarian dengan lagu anggota SHINee Taemin berjudul Move.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x