Momen Raffi Ahmad di Turki, Cerita Hilang Koper di Bandara, Jaringan Pencuri Internasional Terbongkar

26 Agustus 2021, 07:57 WIB
Potret Raffi Ahmad dan Nagita Slavina saat liburan di Turki. pengalaman tak mengenakan pernah dialami oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sewaktu mengunjungi Turki di tahun 2020 lalu.Instagram /

POTENSI BISNIS - Lagi-lagi, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mendarat di bandara Turki.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengajak sang buah hati mengunjungi Turki.

Pasangan suami istri ini memiliki alasan tersendiri mengunjungi Turki.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 26 Agustus 2021: Elsa Makin Sengsara Dibully Sesama Napi, hingga Terhasut Lakukan Hal Ini

Misi keduanya kembali ke Turki adalah saling support pariwisata dan olahraga antara Turki dan Indonesia.

Di sela kunjungannya ke Turki, Raffi Ahmad juga melihat pertandingan laga persahabatan Fenerbahce dengan kesebelasan miliknya, RANS Cilegon FC.

Di sana Raffi Ahmad membagikan potret di lapangan sepak bola.

Akan tetapi, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ternyata punya cerita kalau mereka pernah mengalami hilang koper sewaktu mengunjungi Turki.

Baca Juga: Merasa 'Ditusuk' Teman Sendiri, Zikri Daulay kok Bisa Mantan Istri 'Diembat' Teman Sendiri

Dari sana pencuri yang kemungkinan jaringan internasional terbongkar.

Seperti diberitakan pangandaran.pikiran-rakyat.com berjudul: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Panik Hilang Koper di Turki, Ungkap Sosok Ini Pencurinya, pengalaman tak mengenakan pernah dialami oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sewaktu mengunjungi Turki di tahun 2020 lalu.

Ketika itu, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bersama rombongan sedang melakukan kunjungan Rans the World.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 27 Agustus 2021: Suara Reyna Bangunkan Nino dari Koma, Aldebaran Terancam

Kali ini, saat kembali mengunjung Turki, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menceritakan lagi pengalaman itu.

"Kita inget tahun lalu. Kita waktu ke sini koper kita dicolong, ya kan?" kata Raffi Ahmad pada Nagita Slavina, seperti dikutip dari kanal YouTube Rans Entertainment pada Rabu, 25 Agustus 2021.

Menyadari kopernya hilang, Raffi Ahmad lantas berusaha mencarinya di bandara Turki hingga waktu subuh.

"Aku di sini nunggu sampai jam 3 pagi," sambungnya.

Dari sekian banyak orang yang berada di bandara, ada salah satu yang mengenali Raffi Ahmad dan kemudian membantu untuk mencarikan kopernya.

"Terus aku akhirnya ya kan di sini banyak orang. Karena dia tahu 'oh Raffi Ahmad from Indonesia', dia lihat Instagram aku, aku tag kan 'ya ini koper aku hilang'.

"Terus 'wah koper kamu hilang ya?', wah langsung diurusin sama dia guys," ujar Raffi Ahmad.

Tak kunjung ditemukan, perjalanan pun dilanjutkan dan Raffi Ahmad bersama Nagita Slavina meninggalkan Turki.

Bantuan orang di bandara Turki itu pun membuahkan hasil.

Sesudah tiba di Jakarta, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mendapat kabar kalau koper mereka ditemukan.

"Akhirnya kopernya ketemu setelah kita di Jakarta. Jadi waktu itu Turki tempat terakhir kita kunjungan Rans the World kemarin, habis ke Turki kita ke Jepang.

"Habis itu umroh. Habis dari umroh, pas nyampe Jakarta ketemu kopernya," tutur Raffi Ahmad.

Menurut Raffi Ahmad, sang pencuri ternyata komplotan yang berusaha membawa kabur koper itu sambil pulang ke negara asalnya.

Sampai akhirnya sang pencuri koper Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu ditangkap oleh polisi bandara.

"Ternyata malingnya itu dateng bawa koper kita dan dia mau pergi lagi ke negara lain. Terus ketangkep sama polisi bandara, gitu guys," pungkas Raffi Ahmad.***Ferdy Yudha Pratama/pangandaran.pikiran-rakyat.com

Editor: Awang Dody Kardeli

Tags

Terkini

Terpopuler