7 Ide Usaha untuk Mahasiswa yang Menguntungkan dan Mudah Dijalankan, Dijamin Akhir Bulan Gak Makan Mie Instan!

- 27 Juni 2024, 21:00 WIB
Usaha yang bisa dijalankan oleh mahasiswa semua jurusan, dijamin akhir bulan gak makan mie
Usaha yang bisa dijalankan oleh mahasiswa semua jurusan, dijamin akhir bulan gak makan mie /Pixabay/

POTENSI BISNIS - 7 Ide usaha untuk mahasiswa yang menguntungkan dan mudah dijalankan akhir-akhir ini populer di kalangan mahasiswa.

Hidup sebagai mahasiswa mencari usaha sampingan yang menguntungkan dan mudah dijalankan adalah salah satu yang wajib untuk dilakukan.

Terlebih jika kamu adalah seorang mahasiswa yang jauh dari orang tua dengan kondisi ekonomi yang tidak stabil.

Jika kamu berminat untuk menjalankan usaha yang menguntungkan dan mudah dijalankan, Potensi Bisnis telah merangkum 7 ide usaha untuk mahasiswa yang menguntungkan dan mudah untuk dijalankan.

Baca Juga: Cocok Jadi Ide Bisnis Kuliner! Intip Resep Risoles Ragout Ayam ala Chef Devina Hermawan, Gurihnya Nagih

1. Jasa pengetikan dan print

Mahasiswa yang seringkali dihadapkan dengan tugas pengetikan atau print tugas kuliah menjadi kebutuhan yang bisa kamu penuhi dalam bentuk jasa.

Kamu bisa menawarkan jasa ini dengan harga terjangkau dan lokasi yang strategis di dekat kampus atau sekitar lokasi mahasiswa.

Potensi keuntungan bisnis ini bisa dihasilkan antar Rp500 ribu hingga Rp2 juta per-bulan.

2. Jasa les privat

Jika kamu ahli dalam bidang tertentu, menjadi guru les privat menjadi hal yang wajib dicoba.

Kamu bisa memulai untuk menjadi guru les privat hanya dengan modal brosur selebaran yang disebar di seluruh komplek tempat kamu ngekos.

Potensi keuntungan guru les privat sangat bervariasi tergantung kualifikasi, pengalaman, mata pelajaran dan lokasi.

Baca Juga: 5 Ide Bisnis Rumahan Bermodal Kecil untuk Pelajar, Bisa Buat Tambahan Uang Jajan di Sekolah

Tarif rata-rata les privat di berbagai daerah di Indonesia berkisar di antara Rp50 ribu hingga Rp 200 ribu per-jam.

Untuk memaksimalkan bisnis ini, kamu bisa mendapatkan bayaran Rp5 juta jika mengajar beberapa siswa.

3. Jasa Pulsa dan paket data

Jika kamu jeli, kebutuhan akan pulsa dan paket data di kalangan mahasiswa itu terbilang tinggi. Kamu bisa menawarkan jasa pengisian pulsa dan paket data tentunya dengan harga yang lebih murah.

Kenapa lebih murah? hal itu berguna untuk mengumpulkan konsumen terlebih dahulu, baru setelah konsumen terkumpul kamu bisa menaikan harga.

Potensi keuntungan jasa pulsa dan paket data bisa diambil 5 persen hingga 10 persen per sekali transaksi.

4. Jasa desain grafis

Jasa desain grafis sangat cocok untuk mahasiswa yang memiliki keahlian dalam bidang desain grafis. Kamu bisa memulai untuk menawarkan jasa pembuatan logo,poster, brosur atau bahkan jasa untuk konten di media sosial.

Potensi keuntungan jasa desain grafis Rp500 ribu per-proyek tergantung tingkat kesulitan.

Baca Juga: Hore! KLJ Tahap 2 Telah Cair Juni 2024, Begini Cara Mudah Mendaftar Bansos Khusus Lansia di DKI Jakarta

5. Jasa penerjemah

Apabila kamu merupakan mahasiswa jurusan bahasa, menjadi jasa penerjemah adalah pilihan yang tepat. kamu bisa menawarkan jasa penerjemahan dokumen, artikel atau website.

Potensi keuntungan jadi penerjemah sangat besar bisa jadi Rp1 juta per-proyek tergantung tingkat kesulitan dari teks yang diterjemahkan.

6. Jasa fotografi atau Videografi

Apabila kamu memiliki minat di bidang fotografi dan videografi, memilih jenis pekerjaan ini sangat cocok untuk dijalani.

Selain menyenangkan, menjadi fotografer bisa dilakukan karena secara waktu sangat fleksibel.

Potensi keuntungan jasa fotografi dan videografi terutama saat wisuda di antara Rp500 ribu hingga Rp700 ribu tergantung dengan lamanya waktu pemotretan.

7. Reseller

Jenis jasa reseller sangat cocok untuk kamu hobi jualan terutama di media sosial. Kamu bisa memilih produk yang pas untuk dijual secara online dengan mengambil selisih di antara produk itu.

Potensi keuntungan menjadi reseller kamu bisa mengambil komisi 10 sampai 30 persen dari setiap produk.

Dengan menjalani 7 bisnis di atas, kamu dijamin tidak akan kesulitan lagi untuk mencari uang jajan tambahan, semoga bermanfaat.***

Editor: Rahman Agussalim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah