IHSG Hari Ini 9 Desember, Diprediksi Menguat Seiring Ketenangan Pasar Hadapi Varian Omicron

- 9 Desember 2021, 10:47 WIB
IHSG Hari Ini 9 Desember, Diprediksi Menguat Seiring Ketenangan Pasar Hadapi Varian Omicron
IHSG Hari Ini 9 Desember, Diprediksi Menguat Seiring Ketenangan Pasar Hadapi Varian Omicron /Pixabay/

POTENSI BISNIS - Prediksi IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan) Bursa Efek Indonesia (BEI) diproyeksikan naik seiring semakin tenangnya pasar menghadapi Omicron.

IHSG hari ini, pada Kamis 9 Desember 2021, dibuka menguat 15,82 poin atau 0,24 persen ke posisi 6.619,62.

Sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 3.38 poin atau 0,36 persen ke posisi 948,97.

Baca Juga: Prediksi IHSG Hari Ini Menguat Seiring Pergerakan Positif Bursa Global dan Pasar Komoditas

"Kami memperkirakan IHSG hari ini dapat menguat, seiring dengan adanya sentimen positif dari pergerakan bursa global serta sentimen positif domestik dari kenaikan IKK," kata tim Riset Samule Sekuritas dikutip dari ANTARA.

Berdasarkan survei Bak Indonesia (BI), Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada November 2021 mencapai 118,5 yang merupakan angka IKK tertinggi sejak Januari 2020 dan lebih tinggi dibandingkan IKK Oktober sebesar 113,4.

Penguatan keyakinan konsumen pada November 2021, didorong oleh perbaikan persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini.

Baca Juga: Update Harga Emas Kamis 9 Desember 2021:  Logam Mulia Antam Terpantau Stagnan, UBS Naik Tipis

Terutama persepsi terhadap ketersediaan lapangan kerja dan penghasilan saat ini.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x