Cara Menanam Bonsai yang Benar Mulai dari Nol Hingga Hasilkan Ratusan Jutaan Rupiah

- 14 Oktober 2021, 14:26 WIB
Cara Menanam Bonsai yang Benar Mulai dari Nol Hingga Hasilkan Ratusan Jutaan Rupiah
Cara Menanam Bonsai yang Benar Mulai dari Nol Hingga Hasilkan Ratusan Jutaan Rupiah /Jagmet Sight/Quang Nguyen Vinh/Pexels

POTENSI BISNIS - Pohon Bonsai merupakan jenis tanaman hias yang memiliki nilai jual yang begitu tinggi.

Betapa tidak, satu pohon bonsai bisa sama dengan sebuah mobil SUV.

Jika anda tertarik untuk menanam bonsai mulai dari nol hingga akhirnya menghasilkan jutaan rupiah maka anda berada di artikel yang tepat.

Baca Juga: 11 Peluang Usaha Menjanjikan yang Masih Sedikit Pesaingnya

 

Berikut tips dan trik Cara Menanam Bonsai yang Benar Mulai dari Nol Hingga Hasilkan Ratusan Jutaan Rupiah

1. Pemilihan Jenis Tanah yang Cocok untuk Bonsai

Pada dasarnya, tanah yang diperlukan untuk Bonsai sama dengan menanam tanaman lainnya.

Diperlukan tanah yang memiliki nutrisi untuk kesuburan bonsai.

Perhatikan juga daya serap dari tanah tersebut, mengingat Bonsai membutuhkan cukup air dan udara.

Pilihlah tanah yang gembur dan memiliki batuan-batuan kecil agar tekstur tanah memilki ruang cukup untuk udara dan air.

Disarankan kepada anda yang baru mencoba menanam Bonsai untuk mencari tanah di toko tanaman hias.

2. Pilih Pot yang Cocok untuk Bonsai

Pot untuk Bonsai tidak bisa sembarangan pot digunakan. Selain daripada pot tersebut memiliki setelan drainase, pot juga harus memiliki tampilan yang indah dan menarik. Hal ini akan menambah bagus tampilan Bonsai saat ditanam di pot.

Baca Juga: Prediksi IHSG Hari Ini, Berpotensi Menguat atas Dorongan Aksi Beli Insvestor Asing

3. Sediakan Alat dan Bahan Pendukung untuk Merawat Bonsai

Jangan lupa selalu sediakan air bersih dan wadah penyiram tanaman untuk menjaga Bonsai tetap mendapatkan cukup asupan air.

Begitupun pupuk sangatlah diperlukan untuk membantu kesuburan pohon Bonsai.

Sediakan kawat, tang dan gunting untuk keperluan proses pembentukan Bonsai.

Hal inilah yang penting, sebab bentuk Bonsai tergantung pemasangan kawat.

Maka dari itu, selain ketelitian, keahlian atristik juga diperlukan.

4. Menanam Pohon Bonsai

Terdapat bergai macam pohon Bonsai, usahakan bagi pemula untuk mencari jenis pohon yang umum ditanam.

Anda bisa menanam Bonsai dari mulai bibit atau Bonsai yang setengah jadi.

Disarankan untuk anda memilih Bonsai yang setengah jadi saja agar anda tinggal langsung membentuknya.

Baca Juga: Simak, 7 Cara Memulai Bisnis Aksesoris Gadget, Bisa Datangkan Keuntungan dengan Mudah

5. Membentuk Bonsai

Sudah dijelaskan sebelumnya, tanaman Bonsai ini dapat dibentuk sesuai dengan yang diinginkan.

Maka dengan itu anda harus teliti dan memiliki kemampuan artistik dalam membentuk tanaman Bonsai.

Pastikan anda sudah menentukan gambaran bagaimana Bonsai itu akan dibentuk.

Gunakan gunting tanaman untuk membersihkan daun dan batang yang tidak diinginkan.

Bentuklah Bonsai sesuai dengan yang anda inginkan dengan menasang kawat pada batang Bonsai.

Proses inilah yang paling menentukan kesempurnaan dari Bonsai yang anda harapkan.

Rutin untuk mengecek pertumbuhan, memetik bagian yang tidaka diinginkan dan mengatur arah kawat pada batang Bonsai. Jangan lupa untuk menyiram dan memberi pupuk, karna Bonsai juga dinilai dari rindangnya batang, daun dan bunga pada Bonsai tersebut. ***

Editor: Rahman Agussalim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah