Akibat Pandemi Covid-19, Sehari Menjelang HUT RI Penjual Bendera dan Atribut Masih Sepi Pengunjung

- 16 Agustus 2020, 08:57 WIB
Berbincang dengan Bu Mujiyati seorang penjual bendera merah putih dan atribut HUT RI/
Berbincang dengan Bu Mujiyati seorang penjual bendera merah putih dan atribut HUT RI/ //Abdul Mugni

POTENSI BISNSIS - Menjelang perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, masyarakat identik dengan perayaan dan memasang bendera, hiasan serta atribut di sepanjang jalan atau di halaman rumah. Termasuk pada perayaan HUT RI ke 75, sudah mulai terlihat atribut-atribut dan bendera merah putih yang terpasang di halaman rumah. 

Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75 kali ini kita harus merayakannya ditengah situasi sulit yakni pandemi Covid-19. Tentunya peringatan HUT Kemerdekaan RI kali ini akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. 

Banyak juga yang merasakan dampak dari pandemi Covid-19, salah satunya para penjual atribut dan bendera merah putih. 

Baca Juga: Jelang HUT ke-75 RI, Polres Garut Berlakukan One Way Jalur Timur Limbangan

Seperti Ibu Mujiyati seorang penjual bendera dan atribut perayaan HUT RI. Bu Mujiyati biasa menjual bendera dan atribut perayaan HUT RI di dekat SD Juara tepatnya Jalan Terusan Panyileukan, Cipadung Kidul, Kec. Panyileukan, Kota Bandung. 

Bu Mujiyati menjual berbagai macam atribut perayaan HUT RI dari mulai bendera dengan harga Rp 5 ribu sampai Rp 300 ribu, dan yang paling mahal ada backround. 

Berdasarkan penuturan bu Mujiyati, penjualannya ditahun ini sedikit berkurang tidak biasanya seperti tahun-tahun sebelumnya. Mungkin hal ini disebabkan karena adanya pandemi Covid-19.

Baca Juga: Sambut HUT RI, Program Ketahanan Pangan Adakan Panen Perdana

"Penghasilan sekarang cuma dapat sekitar Rp 1 juta saja, berbeda dengan tahun kemarin bisa mencapai Rp 5 juta rupiah. Pendapatan Rp 1 juta itu dihitung dari tanggal 30 Juli pas buka sampai sekarang tanggal 16 Agustus." Ujar Mujiyati langsung saat ditemui di lokasi berjualannya pada hari Minggu, 16/8/2020.

Halaman:

Editor: Abdul Mugni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x