Jelang MotoGP 2022 Mandalika NTB, UMKM Harus Beli Tiket Masuk

- 22 Februari 2022, 21:34 WIB
Jelang MotoGP 2022 Mandalika NTB, Para UMKM Harus Beli Tiket Masuk
Jelang MotoGP 2022 Mandalika NTB, Para UMKM Harus Beli Tiket Masuk /Instagram/@sirkuit_mandalika_id/

POTENSI BISNIS - Gelaran MotoGP 2022 Mandalika, NTB, Indonesia akan berlangsung pada tanggal 18-20 Maret mendatang.

Pemerintah Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) menyatakan, para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang akan menempati gerai di MotoGP Mandalika tetap harus beli tiket masuk.

"Para UMKM harus bayar tiket masuk, meskipun harganya lebih mudah dari tiket penonton MotoGP Mandalika," kata Kepala Dina Perindustrian dan Perdagangan Lombok Tengah, H Suhartono dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Jelang MotoGP 2022: Bagnaia dan Ducati Sudah Bangun Kesepakatan Ini

Ia mengatakan, kalau gerai yang disiapkan di area Sirkuit Mandalika itu memang disewa, akan tetapi pemerintah daerah sudah menyediakan stand gratis bagi para UMKM Lombok Tengah.

Hal itu dilakukan agar mereka bisa menjual produknya pada ajang balapan MotoGP Mandalikan 2022 pada 18-20 Maret nanti.

"Stand bagi UMKM itu gratis, tapi tiket masuk bayar," kata dia.

Baca Juga: Gol Cepat David da Silva Bawa Persib Unggul 1-0 atas PSM Makassar, Sedang Berlangsung Babak Kedua

Para UMKM tersebut nantinya akan menempati lapak yang ada di area parakir luar maupun di dalam area tribune Sirkuit Mandalika.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x