Percayakah Air Kelapa Tua dapat Turunkan Kadar Kolestrol dan Darah Tinggi? Simak Ulasan Berikut

- 1 Agustus 2020, 14:33 WIB
Ilustrasi: buah kelapa tua/
Ilustrasi: buah kelapa tua/ /pixabay/Lebensmittelfotos

POTENSI BISNIS - Saat perayaan momen iduadha tak lengkap rasanya bila tidak memakan olahan berbahan daging kurban.

Bahkan mengkonsumsinya pun jadi meningkat dari biasanya, akan tetapi perlu diperhatikan juga saat mengkonsumsi makanan yang berlemak.

Anda tetap harus menjaga kesehatan, dan mencegah naiknya kadar kolestrol pada tubuh. Nah, bagaimana caranya?.

Baca Juga: Potensi Bisnis dari Fintech, Ingin Aman? Ikuti Langkah Ini

Yuk, simak ulasan berikut. Di lansir PotensiBisnis.com dari jurnalgarut.pikiran-rakyat.com "Konsumsi Daging, Berikut Manfaat Air Kelapa Tua Bisa Turunkan Tekanan Darah Tinggi dan Kolestrol", salah satunya dengan mengkonsumsi air kelapa tua.

Air kelapa tua juga diyakini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Manfaat air kelapa tua untuk kesehatan didapatkan dari berbagai mineral dan nutrisi yang dikandungnya.

Semakin tua usia buah kelapa, maka jumlah kandungan air dan dagingnya pun akan semakin lengkap dan maksimal. Tak ayal apabila kandungan nutrisi dari air maupun daging buah yang sudah tua secara umum akan lebih tinggi dibandingkan kelapa muda.

Seiring berjalannya waktu, buah kelapa di atas pohon akan terus menerus mengalami kenaikan berat dan ukuran. Umumnya, daging buah kelapa tua lebih tebal, bertekstur kasar, dan memiliki cita rasa yang gurih.

Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Yadanabon University Research Journal pada 2017 menerangkan, bahwa daging Cocos Nucifera yang tua memiliki kandungan kalori, protein, lemak, dan serat lebih banyak daripada daging kelapa muda.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Jurnal Garut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x