Tanggapi Listyo Sigit Prabowo Calon Kapolri, Novel Baswedan Singgung Pribadi Berani Antikorupsi

- 16 Januari 2021, 12:25 WIB
Penyidik senior KPak, Novel Baswedan, angkat bicara terkait Listyo Sigit Prabowo yang dicalonkan sebagai Kapolri.
Penyidik senior KPak, Novel Baswedan, angkat bicara terkait Listyo Sigit Prabowo yang dicalonkan sebagai Kapolri. /Dok.Pikiran-Rakyat/

POTENSIBISNIS - Novel Baswedan angkat bicara terkait pencalonan Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri.

Untuk diketahui, sebelumnya Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menerima Surat Presiden (Surpres) terkait nama calon Kapolri yang baru.

Baca Juga: Tanggapi Penahanan Habib Rizieq, Eks Politisi Partai Demokrat Singgung Ceramah Tanpa Rem dan Etika

Surpres bernomor: R-02/Pres/01/2021 tersebut disampaikan Menteri Sekretaris Negara Pratikno kepada Ketua DPR RI Puan Maharani, di Gedung Parlemen, Jakarta, Rabu 13 Januari 2021. Sebagaimana dikutip dari PMJ News.

Terkait pencalonan Kapolri tersebut, Novel sempat menyinggung terjadinya banyak faksi yang sarat kepentingan di internal Polri.

"Banyak faksi di Polri yang sarat kepentingan dan saling menyandera. Sehingga pimpinan Polri tidak berani mereformasi Polri menjadi institusi yang dipercaya," ujar Novel. 

Baca Juga: Hasil Monitoring BMKG, Terjadi 32 Kali Gempa Susulan di Sulbar

Hal tersebut tersebut disampaikan Novel melalui cuitannya di Twitter pribadinya @nazaqistsha.

Baca Juga: Listyo Sigit Prabowo Bawa Mandat Jokowi Jadi Kapolri, Novel Baswedan Kirim Sinyal Seperti Ini

Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu pun berharap, Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo dapat menjadi pribadi yang berani dan antikorupsi.

"Semoga Komjen Pol Listyo Sigit, calon tunggal Kapolri adalah pribadi yang berani dan antikorupsi. Sehingga Pak Sigit berani memperbaiki Polri," ujar Novel.***

Editor: Abdul Mugni

Sumber: Twitter PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x