BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Termin 2 Tahap 5 Cair, Begini Cara Cek Data Penerimanya

- 25 November 2020, 10:23 WIB
BLT Subsidi Gaji BPJS termin II tahap 5 Cair.*
BLT Subsidi Gaji BPJS termin II tahap 5 Cair.* /Instagram/@kemnaker

 

POTENSIBISNIS – Bantuan Langsung Tunai (BLT) Subsidi Gaji atau Bantuan Subsidi Upah (BSU) termin 2 tahap 5 mulai dicairkan.

Sebelumnya, BLT Subsidi Gaji tahap 4 sudah cair kepada 2,44 juta karyawan untuk periode November - Desember.

Pada Selasa 24 November 2020 Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengumumkan melalui akun instagram resminya, bahwa BSU termin 2 tahap 5 mulai disalurkan.

Baca Juga: Menteri KKP Edhy Prabowo Ditangkap KPK atas Dugaan Korupsi Penetapan Izin Ekspor Baby Lobster

“Kami percepat karena datanya mengacu pada para penerima di termin I yang lalu sudah clear and clean,” ujar ida Fauziyah Menter Ketenagakerjaan (Menker) sebagaimana dilansir PotensiBisnis.com dari situs Kemnaker.

Menker mengakui bahwa ada beberapa yang belum menerima BLT Subsidi Gaji pada tahap 1 dan 2 yang masih belum cair. Namun dia memohon untuk bersabar karena jumlah penyalurannya sangat banyak.

Adapun beberapa kendala yang sering dialami oleh penerima bantun yang belum menerima dana upah BSU BLT ketenagakerjaan ini yaitu rekening sudah tutup, rekening tidak valid, rekening yang telah dibekukan, rekening yang pasif, dan duplikasi rekening.

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji, Kartu Prakerja dan Banpres UKM tak Dapat? Cek dtks.kemensos.go.id Dapat Rp3,5 Juta

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x