KSP Moeldoko Jadi Sorotan, Cuitan Sadis Christ Wamea Viral, 'Baru Mau Jadi Capres Sudah Begal Partai'

7 Maret 2021, 19:42 WIB
Kepala KSP Moeldoko. /PMJ news

POTENSI BISNIS - Politik nasional memanas dengan peristiwa pengkudetaan Partai Demokrat oleh Kepala Staf Kepresidenan (KSP), Moeldoko.

Tindakan Moeldoko ini menjadi sorotan satu tokoh Papua, Christ Wamea.

Mantan anak buah Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini, merebut kekuasaan partai demokrat dari tangan Agus Harimurti Yudhoyono melalui jalan Konres Luar Biasa yang disebut abal-abal.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Timnas U-23 vs Bali United Live Streaming TV Online Vidio.com Indosiar

Moeldoko yang juga mantan Panglima TNI itu memberi sambutan dengan teriakan semangat.

“Saya mengajak seluruh kader Demokrat dari Sabang sampai Merauke untuk bersama berjuang meraih kembali kejayaan Demokrat,” kata Moeldoko pada Jumat 5 Maret 2021 malam kemarin.

Moeldoko yang bukan kader mengatakan, KLB tersebut sudah sah secara konstitusional seperti yang tertuang dalam AD/ART.

Baca Juga: 5 Ulasan Dari Non-Penggemar yang Telah Melihat Ketampanan Jin BTS Secara Langsung

Dia pun mengatakan menghargai perbedaan pendapat yang terjadi dalam kongres tersebut.

Christ Wamea melalui akun Twitternya @PutraWadapi, menulisakan jika ambisi besar bisa menghalalkan segala cara.

Dia menulis, rencana mencalonkan diri sudah melakukan segala cara, termasuk membegal partai.

"Baru mau rencana capres saja sudah begal partai dengan tidak beradab."

Baca Juga: 8 Makanan yang Merusak Otak Manusia, Tidak Banyak yang Tahu

Dia tak membayangkan, jika nanti sudah menjadi presiden. Rakyat cuma mimpi saja pasti berakhir di penjara.

"Apalagi klu sdh jadi presiden rakyat cuma cerita mimpi saja pasti dimasukan dlm penjara," tulisnya pada Minggu, 7 Maret 2021.

Meski tidak dutujukan pada seseorang, namun diduga tulisan tersebut mengarah pada seseorang yang barus saja mengkudeta partai lain.***

 

Editor: Awang Dody Kardeli

Tags

Terkini

Terpopuler