Berikut Ini 9 Tempat Wisata Pemandian Air Panas Sangat Cocok untuk Relaksasi, Yakin Tak Mau Coba?

- 31 Agustus 2020, 12:20 WIB
ILUSTRASI: wisata alam Pemandian Air Panas Sabda Alam Garut/
ILUSTRASI: wisata alam Pemandian Air Panas Sabda Alam Garut/ /Instagram/@sabdaalam.garut

POTENSI BISNIS - Jika Anda berniat berwisata ke Bandung, tentu ada berbagai cara seru yang bisa dilakukan untuk menikmatinya.

Mungkin sebagian orang lebih suka menyusuri kawasan Jalan Riau, Cihampelas, Jalan Dago dan Alun-alun Kota Bandung untuk sekedar jajan dan berbelanja difactory outlet.

Sedangkan sebagiannya mungkin lebih senang nongkrong di kafe-kafe cantik hanya untuk sekedar menikmati camilan, minum kopi dan teh sembari bersandagurau dengan kerabat, kawan, maupun pasangannya.

Lalu bagaimana jik Anda lebih suka bepergian ke tempat wisata yang sejuk, alamnya indah, suasananya nyaman, dan udaranya bersih bahkan bisa memanjakan diri.

Baca Juga: Sinopsis Film Koi Mil Gaya: Manusia Berteman dengan Alien, Saksikan Tayang di ANTV Siang Ini

Solusinya adalah Anda harus mencoba datang ke lokasi pemandian air panas, selain objek wisata lama perbukitan dan pegunungan atau kawah.

Kebanyakan pemandian air panas Bandung dan sekitarnya berada di dataran tinggi, sehingga memiliki pemandangan alam indah. Sambil menikmati alam dan udara dingin, kamu bisa relaksasi dengan cara berendam di kolam air panas.

Anda tertarik untuk mencoba pengalaman ini? dikutip PotensiBisnis.com dari Traveloka berikut 10 tempat wisata alam pemandian air panas cocok untuk relaksasi.

1. Pemandian Air Panas Maribaya

Konon, dulu ada seorang perempuan cantik bernama Maribaya. Sang ayah, Raksa Dinata, membuat sumber air panas dengan kandungan belerang untuk melindungi Maribaya dari para pemuda yang memperebutkan anaknya.

Baca Juga: CPNS Siapkan Diri untuk Tes SKB akan di Mulai 1 September 2020

Sejak 1835, Raksa Dinata aktif mengelola tempat ini. Hingga akhirnya, ia meninggal dan mewariskan pemandian air panas tersebut kepada Maribaya.
Banyak orang percaya bahwa sumber air panas di Maribaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit kulit.

Daripada penasaran, Anda langsung datang saja ke Kampung Cikondang, Lamajang, Pangalengan, Lembang. Harga bayar sekitar Rp75.000 – Rp150.000 perorang itu pun tergantung jenis kolam.

Pemandian air panas Maribaya
Pemandian air panas Maribaya Instagram/@maribayaresort

Pasalnya, tidak hanya kolam air panas, di sini Anda juga bisa menikmati fasilitas lain seperti restoran, kolam pancing, danglamping tent.

2. Pemandian Air Panas Cibolang

Sejak 1985, Pemandian Air Panas Cibolang dikenal sebagai salah satu destinasi wisata legendaris di Bandung.

Baca Juga: Ditargetkan 3 Juta Pegawai Terima BLT Rp600 Ribu Tahap Kedua, Yakin Tak Mau Cek Dulu Nama Anda?

Berlokasi di Desa Wanasuka, Kecamatan Pangelengan. Namun pada tahun 1990, sempat dilakukan renovasi sehingga fasilitas di tempat ini pun lebih lengkap. Mulai dari tempat makan hingga penyewaan alat pancing, bisa kamu manfaatkan.

Wisata pemandian air panas yang memiliki lahan seluas 2 hektar ini berada di ketinggian 1.450 mdpl.

Jadi, selama berendam di kolam air panas, Anda juga bisa menikmati pemandangan alam khas pegunungan sekitar yang begitu memanjakan mata.

Lokasi wisata alam pemandian air Cibolang
Lokasi wisata alam pemandian air Cibolang instagram/@harninlayli

Untuk menikmati pengalaman berendam di sini, Anda wajib bayar tiket masuk Rp15.000 dan parkir Rp3.500 (motor) atau Rp10.000 (mobil).

3. Gracia Hot Spring

Gracia Hot Spring menyediakan tiga kolam pemandian air panas utama untuk orang dewasa dan satu kolam untuk anak-anak. Di tepi kolam air panas, terdapat deretan kursi berpayung untuk bersantai setelah berendam.

Selain itu, fasilitas lain yang bisa Anda nikmati di Gracia Hot Spring di antaranya kantin, ruang mandi, hingga ruang-spa. Bahkan, tersedia pularesortbagi kamu yang ingin menginap.

Sumber air panas yang mengalir ke Gracia Hot Spring berasal dari Gunung Tangkuban Perahu. Kabarnya, kandungan sulfur di dalam air dipercaya dapat menyembuhkan penyakit kulit.

Pemandian Gracia Hot Spring/
Pemandian Gracia Hot Spring/ instagram/@cherulis06

Untuk membuktikan hal tersebut, Anda langsung berkunjung ke Jalan Blok Dawuan, Desa Cikondang, Ciater. Jangan lupa siapkan uang sebesar Rp60.000 (weekdays) atau Rp75.000 (weekend) untuk membayar tiket masuk.

4. Pemandian Air Panas Cimanggu

Selain itu, Anda bisa datang ke Pemandian Air Panas Cimanggu di Jalan Raya Ciwidey, karena tempat wisata ini buka hingga malam hari.

Hanya membayar Rp17.000 (weekday) atau Rp21.500 (weekend), Anda sudah bisa menikmati sensasi relaksasi terbaik.

Namun, jika ingin suasana yang lebih tenang, pemandian air panas ini juga menyediakan tempat berendam VIP.

Suasana alam yang masih dikelilingi oleh pepohonan rindang ini cukup ramai dikunjungi oleh keluarga.

Pemandian air panas di Bandung yang satu ini memiliki fasilitas berupa area permainan anak, taman kelinci, dan areaoutbound.

Pemandian air panas Cimanggu
Pemandian air panas Cimanggu instagram/@cimangguresort_ecotourism

Bagi yang ingin menghabiskan waktu lama di sini, juga bisa menginap dicottagekawasan Pemandian Air Panas Cimanggu.

5. Pemandian Air Panas Ciater

Pemandian Air Panas Ciater sudah populer kalangan wisatawan. Hal ini tidak terlepas dari beragam fasilitas dan layanan umum yang disediakan.

Tidak hanya kolam air panas, salah wisata alam di Bandung yang satu ini juga menawarkan fasilitasoutbound, trekking, kolam pancing, restoran, spa, hingga hotel dan resort.

Pemandian Air Panas Ciater juga memiliki pemandangan alam yang indah berupa perkebunan teh dan perbukitan hijau.

Untuk merasakan pengalaman relaksasi di sini, datang saja ke Jalan Raya Ciater, Nagrak (10 menit dari Tangkuban Perahu).

Untuk tiket masuknya Rp22.000, sementara itu Anda harus bayar tambahan Rp80.000 untuk berendam di kolam air panas utama atau sekitar Rp20.000 – Rp55.000 di kolam pemandian sederhana.

6. Ciwidey Valley

Pemandian Air Panas Ciwidey Valley merupakan bagian dari Ciwidey Valley Hot Spring Waterpark Resort.

Jadi, tak hanya kolam pemandian air panas, di sini kamu juga bisa menikmati berbagai fasilitas lain sepertiwaterpark dan resort untuk menginap.

Bahkan, ada pula taman bermain dan taman burung yang menarik untuk dikunjungi, terutama oleh anak-anak.

Sementara itu, area sekitarnya banyak ditumbuhi oleh pepohonan asri sehingga menciptakan kesan sejuk dan pemandangan yang indah.

Hanya dengan membayar Rp50.000, Anda sudah bisa berendam sepuasnya sambil menikmati alam asri.

Wisata pemandian Ciwidey Valley
Wisata pemandian Ciwidey Valley instagram/@ciwideyvalley

Tak perlu tunggu lebih lama, datanglah segera ke Jalan Raya Barutunggul KM 17, Alamendah, Rancabali.

7. Pemandian Air Panas Walini

Masih berada di kawasan Ciwidey, Anda juga bisa relaksasi dengan cara menghangatkan diri di kolam Pemandian Air Panas Walini.

Lokasinya berada setelah Taman Wisata Alam Cimanggu atau sebelum Situ Patenggang, tepatnya di tengah kebun teh milik PT Perkebunan Nusantara.

Untuk berendam di tempat wisata tersebut, Anda harus membayar Rp20.000 perorang, juga biaya parkir Rp3.000 (motor) atau Rp5.000 (mobil).

Kolam air panas di Pemandian Air Panas Walini terbagi jadi dua, yakni untuk orang dewasa dan anak-anak.

Terdapat pula beberapa kolam air panas VIP bagi yang menginginkan privasi lebih. Tidak hanya itu, pemandian air panas di Bandung yang satu ini juga menyediakan berbagai fasilitas umum lain seperti warung makan, musala, dan berbagai wahana outbound.


8. Pemandian Air Panas Kampung Cai

Jika ingin merasakan liburan ala back to nature di Bandung, maka Pemandian Air Panas Kampung Cai merupakan tempat wisata yang cocok untuk Anda kunjungi.

Destinasi wisata ini masih berada di kawasan Ranca Upas, yang sejak dulu dikenal sebagai tempat berkemah dan penangkaran rusa.

Untuk berendam di kolam air panas ini, Anda hanya haru membayar Rp15.000. Di Kampung Cai Ranca Upas, Anda tak hanya berendam air panas saja tetapi juga mencoba berbagai fasilitas seru sepertiflying fox, paintball, dan lainnya.

Kalau tertarik berkemah di sini, juga tak perlu repot membawa peralatan sendiri karena Kampung Cai Ranca Upas menyediakan penyewaan alat berkemah seperti tenda, kayu bakar, dan sebagainya.


9. Kolam Air Panas Emte Highland Resort

Apakah Anda pernah liburan ke Kawah Putih Ciwidey? Nah, tak jauh dari sana, tepatnya di Jalan Raya Ciwidey, Rancabali KM 11, terdapat sebuah kolam pemandian air panas yang bisa Anda nikmati dengan membayar Rp15.000.

Kolam air panas ini merupakan bagian dari tempat wisata terpadu Emte Highland Resort. Jadi, selain kolam air panas, tersedia pula fasilitas lain seperti arung jeram, ATV, paintball, outbound, hingga area berkemah.

Apabila ada rencanan untuk menginap tetapi kurang suka berkemah, Emte Highland Resort juga menawarkan penginapan dalam berbagai tipe.

Pemandian emte highland resort/
Pemandian emte highland resort/ instagram/@emtehighlandresort

Tak hanya liburan, orang-orang dari dalam atau luar kota Bandung biasa juga datang ke Emte Highland Resort untuk mengadakan acara kantor atau acara perpisahan sekolah.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Traveloka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah