Tempat Liburan yang Memukau di Kabupaten Bandung Barat dengan Harga Terjangkau

- 15 Agustus 2020, 10:03 WIB
Nampak sebuah air terjun destinasi Air Terjun Malela
Nampak sebuah air terjun destinasi Air Terjun Malela /instagram/@ramaditapv

Anda akan menemukan keistimewaan sendiri, air danau yang berwarna biru kehijauan memukau. Tentu Anda akan tidak akan cepat merasa puas jika hanya berfoto satu kali saja, selain memuaskan pandangan mata. Lokasi tersebut, Anda bisa bermain air sepuasnya.

Bahkan Anda bisa berenang di danau tersebut, akan tetapi tetap mewaspadai sekeliling dan berhati-hati untuk menjaga keselamatan Anda, untuk bisa masuk ke area tersebut tiket dibandrol seharga Rp10.000.

Puncak Eurad Pinping

Puncak Gungung Eurad Pingping/
Puncak Gungung Eurad Pingping/ instagram/@mdzikri_12

Lokasi wisata ini di Lembang, berada di wilayah perbatasan antara Kabupaten Bandung Barat dengan Kabupaten Subang. Lokasinya yang berada di puncak bukit itu menawarkan udara sejuk dan sangat cocok untuk merelaksasi diri dan tubuh Anda dari keseharian yang banyak pekerjaan.

Dilengkapi panorama alam yang mampu memanjakan mata Anda, sebab pemandangan nuansa hijau bukit dan pegunungan terdapat di wisata ini.

Untuk menuju lokasi tersebut, sebelumnya Anda akan disuguhkan dengan hijaunya perkebunan teh dan hutan pinus, semuanya indah juga potogenik.

Apalagi bagi Anda yang hoby berfoto, tempat ini memiliki beberapa spot khusus untuk melakukan foto.

Selain itu, puncak Eurad Pingpin juga menjadi destinasi yang romantis untuk datang bersama pasangan Anda. Tapi ingat pastikan bahwa itu pasangan Anda, bukan pasangan teman, ataupun mantan, lebih dianjurkan yang sudah terikat oleh tali pernikahan.

Lokasinya tepat di Jalan Cibodas-Ciater, Wangunharja, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Untuk harga tiket masuknya 'Gratis', namun tetap jaga kondisi likungan dan alamnya agar tertap lestari.***

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x