Tes Psikologi: Merasa Cerdas? Coba Temukan Seekor Unta pada Gambar Ini dan Buktikan Ketelitian Anda

- 11 Juni 2022, 16:54 WIB
Tidak sedikit pengguna internet yang sengaja mencari soal tes psikologi berupa teka-teki visual untuk menghibur diri selama waktu luang.
Tidak sedikit pengguna internet yang sengaja mencari soal tes psikologi berupa teka-teki visual untuk menghibur diri selama waktu luang. /YouTube The Quizz Central


POTENSI BISNIS - Tidak sedikit pengguna internet yang sengaja mencari soal tes psikologi berupa teka-teki visual untuk menghibur diri selama waktu luang.

Ya, permainan sederhana ini banyak digemari hampir di semua kalangan baik itu anak muda ataupun orang dewasa.

Tidak ada batasan umur untuk mengikuti permainan ini karena bertujuan untuk menguji dan mengasah keterampilan yang dimiliki.

Baca Juga: Tes Psikologi: Bagaimana Cara Anda Menggambar Spiral? Bisa Ungkap tentang Kepribadian

Dan pada tes ini Anda ditantang untuk menemukan seekor unta dalam waktu yang cukup singkat, yakni kurang dari 5 detik.

Bagaimana, cukup menantang bukan? Ayo, ikuti tes ini dan buktikan kemampuan terbaik yang Anda miliki.

Sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com dari video yang diunggah kanal YouTube The Quizz Central, simak instruksi dan penjelasan teka-teki visual kali ini.

Baca Juga: Tes Psikologi: Coba Tebak, Hewan Apa yang Bersembunyi di Gambar Ini? Uji Ketelitian Anda

Pada gambar di atas terlihat sebuah pemandangan alam yang sangat gersang dengan dipenuhi rumput liar.

Sepertinya, hanya sedikit mahluk hidup yang menghuni tempat tersebut karena jauh dari air dan rumput hijau.

Namun, tentu saja ada hewan yang mampu hidup di alam yang gersang dan jauh dari mata air di antaranya unta.

Sebagaimana diketahui, unta merupakan jenis hewan yang mampu bertahan hidup meski jauh dari air karena dalam tubuhnya mampu menyimpan persediaan air.

Baca Juga: Prediksi Ikatan Cinta: Ricky Gunakan Orang Bayaran untuk Habisi Damar, Ammar Bereaksi Keras

Instruksinya, Anda harus menemukan seekor unta pada gambar di atas dalam waktu yang sangat singkat, yakni kurang dari 5 detik.

Silakan atur waktu 5 detik dan cari keberadaan hewan yang berasal dari Timur Tengah itu!

5, 4, 3, 2, 1 waktu tes telah habis. Apakah Anda sudah menemukan letak seekor unta? Lantas, di mana keberadaan  hewan tersebut?

Sekarang, mari kita lihat jawabannya bersama-sama untuk membuktikan jawaban Anda apakah benar atau sebaliknya.

Ya, pada gambar di atas terdapat seekor unta yang cukup tersembunyi. Coba lihat di bagian tengah-kanan gambar, terlihat sangat jelas bukan?

Apakah Anda menikmatinya? Ayo bagikan permainan asah otak ini pada teman dan orang yang Anda cintai agar mereka merasakan kesenangan yang sama.

Asah terus kecerdasan dan ketelitian Anda dengan mengikuti berbagai tes psikologi lainnya. Semoga bersenang-senang.***

Editor: Babah Pram

Sumber: YouTube The Quizz Central


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah