LOWONGAN KERJA: PSLH ITB Buka Peluang Kerja untuk Anda, Simak Syarat dan Cara Daftar Berikut Ini

- 25 Maret 2021, 15:09 WIB
lowongan kerja Maret 2021.*
lowongan kerja Maret 2021.* /Pixabay/free photos/

POTENSIBISNIS - Pusat Studi dan Lingkungan Hidup (PSLH) ITB adalah Pusat Studi yang dibentuk bedasarkan Surat Keputusan Rektorium ITB pada Bulan Mei 1979 tentang pembetukan Pusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH) di Institut Teknologi Bandung.


Ruang lingkup tugas PSLH-ITB saat itu diatur melalui Surat Keputusan Rektor ITB tanggal 20 Agustus 1979 yang menyesuaikan dengan pembenahan organisasi internal ITB,

Pada tahun 1983 PSLH berganti nama menjadi Pusat Penelitian Lingkungan Hidup (PPLH) dan merupakan salah satu dari 12 pusat penelitian dibawah Lembaga Penelitian (LP) ITB yang dimana ITB berubah status menjadi ITB-BHMN .

Baca Juga: BI Buka Lowongan Kerja Maret 2021, Simak Syaratnya

Baca Juga: Lowongan Kerja Bank Muamalat, Simak Cara Mendaftarnya

Pada tanggal 17 Januari 2003, kelembagaan PPLH-ITB digantikan oleh Kelompok Penelitian dan Pengembangan Lingkungan (KPPL) dibawah Lembaga Penelitian dan Pemberdayaan Masyarakat (LPPM) ITB.

Dengan dihapuskannya kelembagaan KPP di lingkungan ITB, maka pada tanggal 26 Mei 2005 melalui Keputusan Rektor ITB Nomor 099/SK/K01/OT/2005 dibentuk Pusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH) Institut Teknologi Bandung.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK Besok Jumat, 26 Maret 2021: Aquarius Manfaat Energi Positif, Taurus Mudah Tersinggung

Layanan di Pusat Studi Lingkungan Hidup ITB meliputi

1.Pendidikan dan Pelatihan

2.Penelitian dan Pengkajian

3.Konsultasi dan Advokasi

4.Clearing House dan Publikasi

Baca Juga: Dianggap Mistis, Ini Alasan Lantai 4 dan 5 Hotel Niagara Malang Ditutup

Alamat Pusat Studi Lingkungan Hidup ITB Jl. Sangkuriang No.42 A, Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40135.

Adapun PSLH ITB Sedang membuka lowongan kerja di 2021 untuk S1 dan S2 serta untuk jurusan adalah sebagai berikut :

- Teknik Lingkungan / Ilmu Lingkungan

- Teknik Planologi / Perencanaan Wilayah dan Kota

- Geografi / Geodesi / Teknik Geodesi

- Biologi / Pertanian / Kehutanan / Kelautan

Ketentuan Pekerjaan ini diantaranya:

- Sanggup bekerja secara full time

- Bekerja secara online / Work From Home (WFH)

- Akan dilatih untuk menjadi tenaga ahli KLHS, RPPLH dan AMDAL

Jika berminat segera persiapkan berkas sebagai berikut.

1.Sertifikat Keahlian (Jika ada)

2.Curiculum Vitae (CV) terbaru

Bagi pelamar yang berminat untuk bekerja di Pusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH) ITB bisa mendaftar ke bit.ly/Tim_PSLH_ITB

Lowongan kerja dibuka sampai 2 April 2021 dan Wawancara secara online dilakukan dari tanggal 2 April 2021 hingga 8 April 2021.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ITB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah