Wajib Dicoba! Resep Sambal Sehat Ala dr. Zaidul Akbar, Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan Lho

20 Agustus 2022, 19:15 WIB
Resep sambal sehat ala dr. Zaidul Akbar./Instagram @zaidulakbar /

POTENSI BISNIS - Bagi penggemar pedas, khususnya yang suka memakan ragam cabai, berikut ini tersedia resep sambal enak juga sehat ala dr. Zaidul Akbar.

Indonesia adalah negara yang terkenal dengan tanahnya yang subur.

Beragam tanaman dapat tumbuh subur di tanah Indonesia, begitu pun dengan tumbuhan cabai.

Baca Juga: IKATAN CINTA: Wasiat Irvan Ditemukan, Papanya Jessica Minta Rendy Jadi Direktur Utama di PT Adicipta Mandiri

Banyak sekali ragam dan jenis cabai yang memiliki tingkat kepedasan tersendiri.

Jika salah dan berlebihan, mengkonsumsi cabai akan memiliki resiko yang cukup buruk bagi kesehatan pencernaan Anda.

Untuk menghindari resiko dari mengkonsumsi cabai, dr. Zaidul Akbar memberikan resep sambal yang sehat juga enak.

Selain resep sambal yang sehat, dr. Zaidul Akbar juga membeberkan beberapa manfaat dari mengkonsumsi cabai.

Baca Juga: IKATAN CINTA: Impian Nino Dipanggil Papa oleh Reyna Segera Terwujud, Sosok Ini Berjasa hingga Andin Terkesima

"Mulai dari meredakan rasa nyeri, membantu menurunkan berat badan, memelihara kesehatan pencernaan, menjaga stabilitas gula darah," ungkap dr. Zaidul Akbar di Instagramnya sebagaimana yang telah dikutip oleh PotensiBisnis.com.

"Mengurangi resiko penyakit jantung dan pembuluh darah, menurunkan resiko kanker, melancarkan pernapasan, menjaga kesehatan mata," tuturnya.

Setelah mengetahui manfaatnya, Anda dapat mengkonsumsi cabai dengan tenang melalui resep sambal sehat yang juga diberikan oleh dokter sekaligus penceramah ini.

Simak selengkapnya resep sambal kurma zaitun yang sehat juga enak ala dr. Zaidul Akbar berikut ini.

Baca Juga: Tidur Anda Mendengkur, Simak 6 Tips mengurangi Keras Suaranya secara Signifikan

Bahan

Cabe
Tomat dikukus
Bawang putih
Kurma (tanpa biji)
Minyak zaitun
Garam mineral non refinasi

Semua bahan secukupnya kemudian diulek sesuai selera.***

Editor: M Zam Zam

Sumber: Instagram @zaidulakbar

Tags

Terkini

Terpopuler