Cara Mengurangi Risiko Penggumpalan Darah, Ternyata Hanya dengan 4 Rempah Populer Ini

- 6 Desember 2022, 20:00 WIB
Ilustrasi penggumpalan darah. Cara Mengurangi Risiko Penggumpalan Darah, Ternyata Hanya dengan 4 Rempah Populer Ini./
Ilustrasi penggumpalan darah. Cara Mengurangi Risiko Penggumpalan Darah, Ternyata Hanya dengan 4 Rempah Populer Ini./ /Pixabay

POTENSI BISNIS - Simak cara mengurangi risiko penggumpalan darah (blood clots) hanya dengan memanfaatkan rempah-rempah yang sudah sejak turun temurun dipercaya memiliki khasiat untuk kesehatan.

Bahkan, seorang dokter dari Fox Online Pharmacy, dr. Deborah Lee menyebutkan, terdapat empat rempah-rempah populer dikaitkan dengan risiko yang jauh lebih rendah untuk mengalami blood clots di masa depan.

Sebagaimana melansir laman Express, simak cara mengurangi risiko gumpalan darah pada tubuh agar tidak menjadi plak hanya dengan rempah-rempah berikut ini.

Baca Juga: Wajib Tahu! Masalah Kesehatan pada Mata Bisa Timbul Akibat Kurang Tidur

1. Kunyit

Bahan aktif dalam kunyit adalah kurkumin, yang berasal dari bisdemethoxycurcumin (BDMC), ditemukan di akar kunyit.

Menurut dr. Lee kedua zat ini memiliki aktivitas antikoagulan (pengencer darah).

Sebuah studi, kurkumin dan BDMC terbukti signifikan memperpanjang APTT dan PT (tes yang mengukur waktu yang dibutuhkan darah untuk membeku), dan menghambat trombin (faktor koagulasi) serta FXa (molekul kecil yang menghambat produksi trombin).

Tim peneliti menyimpulkan bahwa menikmati kunyit setiap hari dapat membantu mempertahankan status antikoagulan, dengan dosis rempah yang direkomendasikan adalah 500 hingga 2.000 mg per hari.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x