Tak hanya Rasanya yang Enak, Es Krim Coklat juga Memiliki Manfaat bagi Kesehatan Tubuh, Simak Penjelasannya

- 8 November 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi. Manfaat es krim coklat bagi kesehatan tubuh.
Ilustrasi. Manfaat es krim coklat bagi kesehatan tubuh. /Tangkapan Layar YouTube Chef Devina Hermawan

POTENSI BISNIS – Simak, berikut manfaat es krim coklat bagi kesehatan tubuh.

Es krim coklat merupakan satu di antara makanan penutup yang menjadi favorit karena rasanya yang enak.

Namun sebagian orang merasa khawatir ketika mengkonsumsi es krim coklat, karena kandungan gula yang tinggi, sehingga bisa menyebabkan kenaikan berat badan.

Padahal jika mengkonsumsi es krim coklat dengan porsi yang tepat justru akan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Baca Juga: Samarkan Flek Hitam, Berikut 6 Manfaat Bawang bagi Kesehatan Kulit

Sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com dari laman Very Well Fit, berikut beberapa manfaat mengkonsumsi es krim coklat untuk kesehatan yang mesti diketahui.

  1. Membantu mencegah penyakit jantung

Bahan kakao yang biasa ditambahkan dalam proses pembuat es krim coklat ternyata mengandung bahan kimia flavanol.

Bahan kimia ini bisa membantu melindungi jantung. Bahkan ada beberapa studi yang mendukung manaat dari flavanol kakao tersebut

Manfaat lainnya adalah dapat membantu meningkatkan aliran darah serta menurunkan tekanan darah.

Beberapa penelitian menemukan asupan tinggi kakao atau cokelat sekitar enam gram setiap hari dengan penurunan risiko penyakit jantung.

Baca Juga: Tes Psikologi: Pilih Satu di Antara Objek pada Gambar, Ungkap Hal yang Sering Bikin Anda Frustasi

Tidak hanya itu, sebuah penelitian juga mencatat bahwa jika kita memakan cokelat hitam setiap harinya dapat membantu mengurangi peradangan.

  1. Mengurangi risiko stroke

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan ketika memakan cokelat ternyata dapat membantu mengurangi risiko terkena stroke.

Penelitian tersebut juga menemukan keterkaitan antara asupan cokelat yang tinggi dengan risiko terkena kardiovaskular yang rendah.

Bahkan, para peneliti mencatat bila tidak ada bukti yang menyatakan jika cokelat harus dihindari oleh mereka yang berisiko terkena kardiovaskular.

Baca Juga: Jangan Salah Pilih! Inilah 5 Jenis Minyak yang Direkomendasikan untuk Pijak Tubuh

  1. Meningkatkan performa atletik

Bagi para atlet yang aktif dalam bidang olahraga ketahanan tubuh, alangkah baiknya mempertimbangkan untuk menambahkan cokelat hitam ke dalam menu makanan mereka.

Menurut studi yang dilakukan oleh Journal of the International Society of Sports Medice, melakukan penelitian pada pengendara sepeda pria, para peneliti menemukan bahwa memakan 40 gram cokelat hitam ternyata dapat menghasilkan ambang pertukaran gas yang lebih tinggi.

Bahkan dapat membantu meningkatkan kinerja uji coba waktu dan mengurangi oksigen yang dipercaya dapat meningkatkan performa atletik.

  1. Menjaga sistem kekebalan tubuh

Kandungan magnesium di dalam es krim ternyata dapat membantu mencegah kita tidak terkena masuk angin.

Makronutrien ini ialah satu di antara mineral terkuat yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta menghancurkan kuman.

Nanum, sekitar setengah dari orang dewasa di Amerika Serikat tidak mengonsumsinya.

Magnesium yang rendah justru dapat menyebabkan terjadinya peradangan, yang menyebabkan tubuhnya melawan dirinya sendiri dibanding zat dari luar.***

Editor: Sihab Ulumudin

Sumber: Very Well Fit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah