Baru Umur 20 Tahun tapi Sering Migrain? Zaidul Akbar Bilang Bekam di Kepala Jadi Solusi Terbaik

- 25 Agustus 2022, 22:34 WIB
Ahli kesehatan dan pengobatan herbal, dokter Zaidul Akbar bilang bekam di kepala merupakan solusi terbaik untuk mengatasi penyakit migrain.
Ahli kesehatan dan pengobatan herbal, dokter Zaidul Akbar bilang bekam di kepala merupakan solusi terbaik untuk mengatasi penyakit migrain. /Tangkapan layar/Youtube dr. Zaidul Akbar Official

POTENSI BISNIS - Ahli kesehatan dan pengobatan herbal, dokter Zaidul Akbar bilang bekam di kepala merupakan solusi terbaik untuk mengatasi penyakit migrain.

Kesehatan merupakan aspek terpenting bagi tubuh Anda, dengan itu harus senantiasa diperhatikan dan dijaga.

Jika tubuh sakit, maka Anda akan sulit untuk melakukan aktifitas keseharian, termasuk untuk beribadah.

Ibadah akan terasa nikmat jika tubuh dalam keadaan sehat dan tak merasakan sakit sedikitpun.

Baca Juga: Percuma Tubuh Sehat tapi Jarang Sholat, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Tak heran bahwa Allah telah memerintahkan kepada umatnya agar menjaga tubuh tetap sehat.

Pasalnya, tubuh Anda merupakan titipan dari Allah dan tidak boleh menzhaliminya dengan membuat tubuh sakit.

Apalagi sengaja menyakiti tubuh Anda dengan melakukan pola hidup tak teratur dan memakan makanan yang menimbulkan penyakit datang.

Selain pola hidup sehat, sejatinya Anda juga harus sering melakukan olahraga teratur untuk menjaga agar tubuh tetap sehat.

Tak hanya tubuh, lewat olahraga ini pun mental Anda akan terjaga dan terhindar dari penyakit psikis lainnya.

Satu di antara akibat yang timbul dari buruknya pola hidup dan malas untuk berolahraga ialah sakit kepala atau migrain.

Baca Juga: Tak Hanya Obat Warung, Ini Solusi Menyembuhkan Sakit Gigi di Malam Hari, Niscaya Tidur Anda Langsung Nyenyak

Namun, tak perlu minum obat jika Anda tiba-tiba merasakan migrain pada kepala karena dr. Zaidul Akbar telah memberikan solusinya.

Zaidul Akbar mengungkapkan, selain mengkonsumsi kunyit, masih ada cara lain untuk membuat migrain minggat.

Lantas, bagaimana cara membuat migrain minggat menurut Zaidul Akbar? Berikut penjelasan lengkapnya.

Satu di antara penyakit yang sering disepelekan adalah migrain, terutama kebanyakan orang sering mengalami penyakit satu ini.

Diketahui, mirgrain merupakan kondisi di mana kita mengalami sakit kepala sebelah yang amat nyeri.

Migrain juga dapat mempengaruhi sistem saraf yang dapat membuat kita sensitif pada suara dan cahaya, ingin muntah, juga merasa mual.

Terkadang ada juga beberapa obat warung yang bisa menyembuhkan penyakit migrain ini dan mudah ditemukan.

Baca Juga: UPDATE Ikatan Cinta: Ricky Kabur Kembali dari Penjara, Nyawa Elsa Terancam Melayang

Namun, Zaidul Akbar menemukan solusi lain selain obat warung yang berefek pada tubuh jika mengkonsumsinya.

“Bawa ke terapis, herbalis, atau mungkin ke pembekam ya. Itu Insya Allah bisa diselesaikan di sana,” kata Zaidul Akbar sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com dari YouTube dr. Zaidul Akbar Official pada Kamis, 25 Agustus 2022.

Zaidul Akbar mengungkapkan cara tersebut sangat ampuh agar penyakit migrain minggat seketika.

Ia menjelaskan, dengan terapi bekam, penyakit migrain dan penyakit kepala lainnya dapat hilang.

“Jadi pembekaman di kepala, di bahu yaitu juga bisa menghilangkan gejala sakit kepala migrain,” katanya.

Selain itu, Zaidul Akbar menyarankan untuk meminum minuman herbal untuk menghilangkan migrain.

“Bisa kayak minum jahe gitu kan. Jahe itu salah satu anti nyeri yang sangat baik,” ujar Zaidul Akbar.

Zaidul Akbar mengingatkan, penderita migrain ini agar tidak mengkonsumsi makanan dengan kadar gula tinggi.

"Kalau kita minum sesuatu itu jangan tambahkan makanan-makanan justru melemahkan kayak tepung-tepungan, gula-gulaan, maksudnya yang mengandung gula tinggi,” katanya.

Tak hanya itu, Zaidul Akbar juga sangat menyarankan untuk banyak minum air putih, upaya mendukung redanya penyakit migrain ini.***

Editor: Sihab Ulumudin

Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah