Kolesterol Tinggi Bisa Rontok tanpa Obat-obatan, Ramuan ala Dokter Zaidul Akbar Dipercaya Jitu

- 27 Juli 2022, 16:46 WIB
Ahli kesehatan ala Rasulullah SAW, Zaidul Akbar. Jika Anda memiliki kadar kolesterol tinggi, maka cara paling utama dan penting dilakukan adalah segera menurunkannya.  Salah-salah jika dibiarkan terus tinggi, maka nyawa akan menjadi taruhannya. Untuk menurunkan kolesterol atau membuatnya stabil.
Ahli kesehatan ala Rasulullah SAW, Zaidul Akbar. Jika Anda memiliki kadar kolesterol tinggi, maka cara paling utama dan penting dilakukan adalah segera menurunkannya. Salah-salah jika dibiarkan terus tinggi, maka nyawa akan menjadi taruhannya. Untuk menurunkan kolesterol atau membuatnya stabil. /@zaidulakbar



POTENSI BISNIS - Kolesterol tinggi adalah satu hal yang paling ditakuti dari sisi kesehatan. Jika Anda memiliki kadar kolesterol tinggi, maka cara paling utama dan penting dilakukan adalah segera menurunkannya.

Salah-salah jika dibiarkan terus tinggi, maka nyawa akan menjadi taruhannya. Untuk menurunkan kolesterol atau membuatnya stabil ada ramuan herbal ala Dokter Zaidul Akbar.

Ramuan tersebut tidak sulit didapatkan dan tersedia di toko modern atau pasar tradisional yang terjangkau.

Baca Juga: 7 Makanan untuk Perkuat Imun Tubuh, Ada Kulit dan Sisik Ikan, Begini Penjelasan dr Zaidul Akbar

Dari segi harga, ramuan alami untuk menurunkan kolesterol, tidak akan menghabiskan banyak biaya.

Dokter Zaidul Akbar membagikan resep herbal untuk menurunkan kadar kolesterol yang tinggi.

Kadar kolesterol yang tinggi dan dibiarkan begitu saja tentu bisa berdampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Baca Juga: Bahaya! Menggantung Cucian di Ruangan Tertutup Bisa Menimbulkan Tiga Hal yang Tak Diinginkan

Bagi penderita kolesterol, salah satu kunci untuk menurunkan kadar kolesterol adalah dengan menjaga makanan.

Sebab, satu di antara pemicu tingginya kadar kolesterol adalah dari pola makan yang tidak sehat.

Tetapi selain menjaga makanan, mengatasi kolesterol bisa juga dibarengi dengan mengkonsumsi herbal.

Baca Juga: Asam Lambung Sulit Dikendalikan, Dokter Zaidul Akbar Beri Saran Minum Ini Pagi dan Jelang Tidur

Dikutip dari konten prfmnews.pikiran-rakyat.com berjudul Selain Menjaga Makanan, Kolesterol Juga Bisa Diatasi dengan Herbal, dr Zaidul Akbar Bagikan Resepnya, mengkonsumsi herbal adalah satu di antara cara yang paling aman bagi tubuh, tidak punya efek samping, dan tentunya menyehatkan badan.

Lalu herbal apa yang sekiranya bisa membantu untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi?

Dokter Zaidul Akbar mengatakan untuk mengkonsumsi habbatussauda, kunyit, serta jahe, rajin minum air putih, dan berbekam.

Baca Juga: Link Lowongan Kerja PT Bank Mandiri Persero, Berikut Syarat dan Ketentuannya

“Minumlah habbatussauda 5 butir pagi, 5 butir malam dan minumlah jahe sama kunyit dua kali sehari, minum air putih 2-3 liter sehari, kemudian berbekam lah rutin,” ujar Zaidul Akbar.

Selain itu berpuasa juga dipercaya dapat menurunkan kadar kolesterol yang tinggi.

Zaidul Akbar mengingatkan bahwa cara paling ampuh untuk menurunkan kolesterol adalah dengan menghentikan sumbernya, yaitu dari makanan yang kita konsumsi.

“Minum herbal atau minum obat-obatan herbal seperti itu tapi sumber kolesterolnya gak di-setop ya gimana mau turun kolesterolnya," katanya.

"Kalo masih makan minyak-minyakan tinggi, tepung-tepungan tinggi, jarang sayur dan buah, jarang makanan sehat, jarang air putih, ya tetap akan stabil kolesterolnya, jangan berharap banyak,” katanya seperti dikutip dari kanal YouTube @dr Zaidul Akbar Official.

Oleh sebab itu, selain mengkonsumsi herbal maka sebaiknya dibarengi dengan pola makanan yang sehat agar dapat membantu menurunkan kadar kolesterol yang tinggi.***Khairiyah/prfmnews.pikiran-rakyat.com

 
 

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Zaidul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x