Coba Lakukan Ini Seminggu Saja, Berat Badan Cepat Turun dan Tubuh Menjadi Lebih Sehat kata Dokter Zaidul Akbar

8 September 2022, 10:52 WIB
Dokter Zaidul Akbar memberikan tips ampun untuk menurunkan berat badan secara sehat tanpa modal besar. // Tangkap Layar YouTube dr. Zaidul Akbar Official/

POTENSI BISNIS - Memiliki tubuh sehat dengan berat badan yang ideal tentu menjadi dambaan setiap manusia yang hidup di muka bumi.

Selain membuat penampilan lebih percaya diri, kondisi seperti ini menjadi pertanda tubuh sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.

Biasanya, untuk menurunkan berat badan, tidak sedikit orang yang mengeluarkan biaya mahal dan tentunya dengan tips yang ribet.

Baca Juga: AJAIB, Aldebaran Tiba-Tiba Sadar Saat Wanita Cantik Ini Datang, Hati Andin Terbakar Cemburu di Ikatan Cinta

Namun tak perlu khawatir, Dokter Zaidul Akbar memberikan tips ampun untuk menurunkan berat badan secara sehat tanpa modal besar.

Sebagaimana dilansir PotensiBisinis.com dari video yang diunggah kanal YouTube Bisikan.com pada 28 November 2019, berikut penjelasan selengkapnya.

Dalam hal ini, penggagas jurus Rasulullah atau JSR itu memberikan challenge selama 7 hari yang akan memberikan manfaat besar bagi tubuh.

Menurutnya, berat badan akan turun dan tubuh menjadi sehat bisa didapatkan jika kita benar-benar melakukannya.

"Coba deh challenge yourself, tentang diri Anda selama seminggu ke depan," ujarnya.

Baca Juga: Dokter Zaidul Akbar Ungkap 3 Makanan yang Penting Dikonsumsi Tiap Hari, Manfaatnya Luar Biasa

"Orang yang nggak maksain hidup sehat, sampai mati pun nggak bakalan hidup sehat," tuturnya menambahkan.

Pertama, Zaidul Akbar menyarankan untuk menyetop makanan yang berbasis tepung seperti gorengan dan makanan sejenisnya.

"seminggu ke depan tidak ada lagi makanan berbasis tepung yang Anda makan," pungkasnya.

"Semua makanan dan minuman yang mengandung gula pasir," tambahnya.

Selain tepung dan gula, Zaidul Akbar menyarankan untuk mengurangi konsumsi nasi putih.

Bila memang diperlukan, maka nasi putih bisa dikonsumsi, tapi dengan takaran yang sangat sedikit, yakni satu sendok makan.

Baca Juga: IKATAN CINTA: Aldebaran Tersadar dan Hapus Air Mata di Wajah Andin, Sosok Ini Datang Rusak Momen Romantis

"Seminggu ke depan kalau bisa sih, tapi kalau nggak bisa nggak apa-apa. Tapi kalau bisa temen-temen stop makan nasi putih," ujarnya.

"Tapi kalau memang pengen makan nasi putih, nasi putih satu sendok makan," sambungnya.

Terakhir, Zaidul Akbar menyarankan untuk menghentikan konsumsi makanan berbasis minyak goreng.

"Yang terakhir semua produk yang diolah menggunakan minyak goreng," tuturnya.

Untuk mengganti keempat jenis makanan itu, bisa mengkonsumsi yang lebih sehat seperti buah-buahan dan sayur-sayuran.

Jika tips di atas dilakukan dengan tepat, maka berat badan akan turun dan tubuh menjadi lebih sehat.

Selain itu, tubuh yang biasanya ngantuk dan pegal-pegal akan hilang dengan seketika.

"Seminggu aja kalau begitu nanti lihat, ngantuknya mulai hilang, pegel-pegelnya mulai hilang," pungkasnya.***

Editor: M Zam Zam

Sumber: YouTube Bisikan.com

Tags

Terkini

Terpopuler