Cuan Mengalir Deras! Lewat Bisnis Risoles Klasik Meleleh, Resep Dibocorkan Chef Amelia Chuatan

- 22 Juni 2024, 21:30 WIB
Resesp risoles Ragout ala chef Amelia Chuatan./
Resesp risoles Ragout ala chef Amelia Chuatan./ /

POTENSI BISNIS - Siapa yang tak kenal risoles? Camilan gurih dengan isian lezat dan kulit renyah ini selalu jadi favorit banyak orang. Risol isi mayo dan telur mungkin sedang viral, tapi risol ragout klasik tetap punya tempat istimewa di hati para pecinta kuliner.

Risoles Ragout ternyata bisa dijadikan ide bisnis rumahan dengan modal yang kecil. Bagi para ibu rumah tangga, bisnis jualan Risol bisa menambah penghasilan tanpa keluar rumah. Berikut ini kita akan membagikan resep risol ragout klasik yang lumer di mulut ala Chef Amelia Chuatan, lengkap dengan tips bisnis untuk Anda yang ingin menjadikannya ladang cuan.

Baca Juga: Wow! Lulusan SMA Pria Ini Sudah Jadi Miliarder, Review Film Billionaire Boys Club

Resep Risoles Ragout Klasik Meleleh ala Chef Amelia Chuatan

KULIT RISOLES

  • 250 gr — tepung terigu
  • 25 gr — tepung tapioka
  • 1 sdt — kaldu jamur
  • 1 sdt — garam
  • 1 butir — telur
  • 1 sdm — minyak goreng
  • 600 ml — air putih

Baca Juga: Cuan dari Dapur! Resep Bolu Tape ala Chef Luvita Ho yang Legit, Bisa Jadi Ide Bisnis Menggiurkan

RAGOUT AYAM

  • 300 gr — dada ayam
  • 3 buah — wortel
  • 1 buah — kentang
  • 100 ml — susu
  • 100 ml — air
  • 4 sdm — terigu
  • 2 sdm — mentega
  • 1 buah — bawang bombay
  • 2 siung — bawang putih
  • 1/2 sdt — pala bubuk
  • 2 batang — daun bawang
  • segenggam cabe rawit hijau

Baca Juga: Cuan Melimpah dari Resep Mango Sago Creamy ala Chef Luvita Ho, Ide Bisnis Dessert yang Menjanjikan

Cara Membuat:

1. Membuat Isian Ragout: Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan wortel dan kentang, masak hingga setengah matang. Tambahkan ayam suwir, daun bawang, dan bumbu-bumbu. Tuang air secukupnya, masak hingga sayuran lunak dan bumbu meresap. Angkat dan dinginkan.

2. Membuat Roux: Lelehkan butter, masukkan tepung terigu, masak hingga harum. Tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata. Masak hingga kental. Tambahkan isian ragu, air/kaldu, dan kaldu bubuk (jika suka). Masak hingga mengental dan meletup-letup. Angkat dan dinginkan.

3. Membuat Kulit Risol: Campur semua bahan kulit hingga rata. Saring adonan agar tidak bergerindil. Panaskan teflon anti lengket, olesi tipis dengan minyak. Tuang adonan secukupnya, ratakan, dan masak hingga matang. Ulangi hingga adonan habis.

4. Membungkus Risol: Ambil selembar kulit risol, beri isian ragu secukupnya. Lipat seperti amplop dan rekatkan dengan adonan tepung cair. Celupkan risol ke dalam kocokan telur, lalu gulingkan di tepung panir.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah