Tak Hanya Warna Merah, Berikut 10 Jenis Tanaman Hias Daun Aglonema yang Bentuknya Menarik

- 24 Februari 2022, 12:34 WIB
Tak Hanya Warna Merah, Berikut 10 Jenis Tanaman Hias Daun Aglonema yang Bentuknya Menarik, simak selengkapnya dalam artikel ini/
Tak Hanya Warna Merah, Berikut 10 Jenis Tanaman Hias Daun Aglonema yang Bentuknya Menarik, simak selengkapnya dalam artikel ini/ /Tangkap layar Youtube/hobi bunga.

POTENSI BISNIS - Tanaman hias aglonema terkenal dengan keindahan daunnya yang berwarna-warni terutama warna merah.

Banyak sekali jenis tanaman hias aglonema harganya murah, tapi warna dan bentuknya tidak kalah cantik dengan harga aglonema yang mahal.

Tak kalah cantik dengan aglonema berwarna merah, banyak sekali tanaman hias aglonema yang memiliki daun warna hijau.

Baca Juga: Ini 13 Manfaat Tanaman Hias Mawar Jambe untuk Kesehatan Tubuh Anda

Hal tersebut diunggah di kanal YouTube JORA NURSERY, dikutip PotensiBisnis.com, Kamis, 24 Februari 2022.

Berikut 10 jenis tanaman hias aglonema memliki daun berwarna hijau, di antaranya:

1. Aglonema snow white

Tanaman aglonema ini identik dengan bercak warna putih pada daunnya. Ditambah jika Anda menanamnya dalam pot watna putih, pasti akan menambah kecantikan dari tanaman hias ini.

Aglonema snow white ini harganya terjangkau dan mudah ditemukan.

Baca Juga: Tanaman Hias Anda Sering Layu dan Mati? Simak 5 Penyebab yang Perlu Diwaspadai

2. Aglonema siam paragon

Tanaman ini memiliki warna putih dominan pada daunnya. Namun, warna hijau tetap ada pada sisi daunnya.

Tanaman ini sangat cocok jika Anda tanam di depan rumah Anda, menambah koleksi tanaman hias.

3. Aglonema white legacy

White legacy memiliki tangkai warna putih. Daun dominan berwarna hijau. Bahkan, batangnya pun berwarna putih mempercantik tumbuhnya daun.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini: Aldebaran Siapkan Kejutan Tak Terduga, Kehangatan di Pondok Pelita Kembali

4. Aglonema gajah mada

Berbeda dengan tanaman lainnya, gajah mada ini memiliki daun berwarna hijau tua hingga batangnya berwana orange.

Daun pada tanaman ini memliki bercak warna orange akan tetapi identik dengan warna hijau muda.

5. Aglonema tiara putih

Tangkai tanaman aglonema ini memiliki warna putih. Daunnya berwarna hijau tua ada bercak putihnya.

Tiara putih cocok Anda tanam di pot berwarna cerah agar terlihat keindahannya.

Baca Juga: Langsung Fokus Kontra Persib di Liga 1, Persija Ogah Komentari Keputusan Wasit saat Bersua Barito Putera

6. Aglonema green bowl

Seseuai namanya, tanaman ini berwarna hijau berbentuk mangkuk yang bulat. Aglonema ini memiliki daun tebal ada bercak kuningnya.

Green bowl memiliki batang besar, cocok ditanam rumpun untuk memperbanyak tanamannya.

7. Aglonema big mama

Tanaman hias memiliki warna merah sedikit pada daunnya. Namun, tetap identik dengan daun berwarna hijau. Tulang daun big mama ini berwarna merah.

8. Aglonema big leaf

Coraknya sama dengan big mama, akan tetapi ukuran daunnya lebih besar.

Dalam perawatannya pun cukup mudah jika Anda senang mengoleksi tanaman hias aglonema.

9. Aglonema frozen

Tanaman hias memliki warna daun hijau ada bercak kelabunya. Meski tangkainya berwarna merah, akan tetapi warna hijau tetap mendominasi warna daunnya.

10. Aglonema ayu green

Ayu green memiliki bentuk daun bulat. Cocok dikumpulkan dengan jenis tanaman hias warna hijau lainnya***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah