Jadwal Penukaran Uang Lebaran 2021, BI Sudah Siapkan Cara Ini

- 14 April 2021, 16:51 WIB
Bank Indonesia mengumumkan penukaran uang baru bisa dilakukan mulai dari tanggal 12 April 2021 hingga 11 Mei 2021.
Bank Indonesia mengumumkan penukaran uang baru bisa dilakukan mulai dari tanggal 12 April 2021 hingga 11 Mei 2021. /Bank Indonesia/BI

POTENSI BISNIS - Bank Indonesia mengumumkan penukaran uang baru bisa dilakukan mulai dari tanggal 12 April 2021 hingga 11 Mei 2021.

Tetapi, BI tidak lagi menerima penukaran uang kepada masyarakat secara individu maupun ritel.

Kepala Departemen Pengelolaan Uang BI Marlison Hakim mengatakan, BI tahun ini tidak melayani penukaran uang secara langsung yang biasa dilakukan pihaknya di Monumen Nasional atau Monas.

Baca Juga: Menyambut Lebaran, BI Siapkan Rp152,14 Triliun Uang Baru

"BI tidak lagi melayani atau memberikan layanan individu kepada masyarakat, kalau sebelumnya kita sering mendengar dan melihat penukaran di Monas, kami tidak melakukan itu sekarang," ujar Marlison dalam diskusi virtual di Jakarta, Rabu 14 April 2021.

Marlison juga menerangkan bahwa BI akan menerapkan pola penukaran uang melalui pihak perbankan, lalu dari perbankan akan langsung kepada masyarakat.

"Kami melakukan penukaran melalui perbankan. Dan kemudian perbankan nanti dengan masyarakat atau kelompok masyarakat. Periode layanan kas kami mulai 12 April 2021 hingga H-2 lebaran yaitu 11 Mei 2021," katanya.

Baca Juga: Polda DIY Ungkap Tiga Modus Pelaku Kasus Pelanggaran UU ITE

Marlison pun menegaskan, dalam melakukan penukaran uang baru, masyarakat hanya perlu membawa sejumlah uang yang mau ditukarkan.

Halaman:

Editor: Rahman Agussalim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x