Angin Segar Bagi Pekerja Seni! Moeldoko Pastikan Peroleh Bantuan Dampak Pandemi Covid-19

- 11 Februari 2021, 18:30 WIB
Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal (Purn) Moeldoko
Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal (Purn) Moeldoko /PMJ news

POTENSI BISNIS - Dampak adanya pandemi Covid -19 sangat dirasakan oleh banyak kalangan masyarakat, salah satunya para pelaku industri kreatif atau pekerja seni.

Sejumlah pelaku seni di daerah banyak yang kehilangan pekerjaan akibat pandemi Covid -19 ini.

Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menjamin para pekerja seni akan memperoleh bantuan dari pemerintah untuk mengatasi dampak pandemi Covid -19.

Baca Juga: Penulis Drakor 'River Where the Moon Rises', Sebut Kim So Hyun dan Ji Soo Ciptakan 'Chemistry' yang Hebat

Baca Juga: 7 Benda Ini Jangan Dijadikan Hadiah saat Imlek, Beberapa Bermakna Kesialan

Moeldoko mengatakan KSP akan berkoordinasi dengan kementerian/lembaga untuk menelisik permasalahan yang membuat para pekerja seni belum mendapat bantuan dari pemerintah.

Hal tersebut ia sampaikan dalam Program KSP Mendengar yang digelar virtual di Jakarta saat menerima keluhan dari pekerja seni di Kudus, Jawa Timur.

"Mungkin untuk pekerja seni, harus kita kenali lebih jauh persoalannya, siapa yang mengkoordinir, pencatatan di mana, siapa yang menyetorkan, melalui lembaga mana dan seterusnya. Ini perlu kita dalami lagi," ujar Moeldoko, dikutip PotensiBisnis.com dari ANTARA, Kamis 11 Februari 2021.

Baca Juga: Jalankan Program 3T, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo: Polri Siap Kawal PPKM Mikro

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah